DETAIL DOCUMENT
ANALISIS LAPORAN KEUANGAN UNTUK MENINGKATKAN KINERJA PADA KOPERASI LUMBUNG SEJAHTERA SORONG
Total View This Week0
Institusion
Politeknik Katolik Saint Paul
Author
HOMER, DESI DEMARIS
Subject
Rasio Keuangan, Rasio Likuiditas, Rasio Leverage dan Rasio Profitabilitas 
Datestamp
2019-08-15 06:52:43 
Abstract :
Penelitian ini dilakukan untuk meningkatkan kinerja pada koperasi lumbung sejahtera dari tahun ke tahun dengan menganalisa rasio keuangan koperasi menggunakan laporan keuangan berupa laporan analisa rasio Likuiditas, Leverage dan Profitabilitas untuk periode 2016 – 2017. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa situasi keuangan yang dimiliki Koperasi Lumbung Sejahtera selama dua tahun terakhir dalam keadaan yang cukup baik. Berdasarkan analisa rasio likuiditas dapat disimpulkan bahwa Koperasi Lumbung Sejahtera dalam keadaan yang cukup baik karena memenuhi standar kriteria peningkatan koperasi, sehingga dapat memenuhi kewajiban jangka pendek koperasi. Dari analisa Rasio Leverage dapat disimpulkan bahwa Koperasi Lumbung Sejahtera dalam keadaan cukup baik, walaupun terdapat kelemahan pada Rasio Kelipatan, tetapi koperasi dapat memenuhi seluruh kewajiban jangka panjangnya. Berdasarkan analisa Rasio Profitabilitas dapat disimpulkan bahwa Koperasi Lumbung Sejahtera dalam keadaan yang baik, karena kemampuan koperasi dapat menghasilkan pendapatan dan laba dengan aktiva dan modal sendiri yang cukup mengalami peningkatan dari tahun ke tahun. Penelitian ini menjadi informasi laporan keuangan koperasi bagi pihak manajemen dalam mengambil keputusan kedepannya. 

Institution Info

Politeknik Katolik Saint Paul