DETAIL DOCUMENT
ANALSIS HUBUNGAN PERIKLANAN, PROMOSI PENJUALAN, PENJUALAN PERSONAL DAN PENJUALAN LANGSUNG DENGAN KEPUTUSAN MEMBELI HYUNDAI MOBIL(Studi Kasus Hyundai Mobil Indonesia – Kalimalang)
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia Jakarta
Author
Irawan, Andre
Subject
Manajemen Pemasaran 
Datestamp
2023-09-21 10:08:41 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar Hubungan (Periklanan (X1), promosi penjualan (X2), penjualan personal dan Penjualan langsung(X4) dengan Keputusan membeli Hyundai mobil (Y). Dalam penelitian ini menggunakan data primer. Untuk alat analisisnya menggunakan koefisien korelasi parsial dan berganda serta pengujian hipotesis Hasil perhitungan korelasi parsial X1 dengan Y sebesar 0.451, yang berarti hubungan Periklanan dengan Keputusan membeli Hyundai mobil adalah Sedang dengan hubungan yang bersifat positif atau searah. Nilai korelasi parsial X2 dengan Y sebesar 0.164, yang berarti hubungan Promosi penjualan dengan Keputusan membeli Hyundai mobil, adalah sangat lemah dengan hubungan yang bersifat positif atau searah. Nilai korelasi parsial X3 dengan Y sebesar 0.738, yang berarti hubungan Penjualan personal dengan Keputusan membeli Hyundai mobil adalah kuat dengan hubungan yang bersifat positif atau searah. Nilai korelasi parsial X4 dengan Y sebesar 0.151, yang berarti hubungan Penjualan langsung dengan Keputusan membeli Hyundai mobil adalah sangat lemah dengan hubungan yang bersifat positif atau searah. Dari hasil perhitungan koefisien korelasi berganda sebesar 0.929, menunjukkan Pengaruh antara Periklanan, Promosi Penjualan, Penjualan personal, dan penjualan langsung dengan Keputusan membeli Hyundai mobil adalah Sangat tinggi dengan hubungan yang bersifat positif atau searah. Pengujian hipotesis secara parsial dan stimulant dengan a = 5% menunjukan adanya hubungan yang positif dan signifikan (searah) antara periklanan,promosi penjualan, penjualan personal dan penjualan langsung dengan Keputusan membeli Hyundai mobil. 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia Jakarta