DETAIL DOCUMENT
PENGARUH KONFLIK AUDIT DAN INDEPENDENSI AUDITOR TERHADAP OPINI AUDIT
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia Jakarta
Author
Arancha, Fredy
Subject
Auditing 
Datestamp
2021-01-14 08:01:40 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk menguji apakah pengaruh Konflik Audit terhadap Opini Audit, pengaruh Independensi Auditor terhadap Opini Audit pada Kantor Akuntan Publik (KAP) di wilayah Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dimana data yang diperoleh merupakan hasil dari jawaban kuesioner, yang diukur menggunakan metoda berbasis linear berganda dengan SPSS 25.00. Populasi dari penelitian ini adalah auditor yang bekerja di Kantor Akuntan Publik (KAP). Sampel sebanyak 15 Kantor Akuntan Publik (KAP) dengan jumlah responden 100 auditor. Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data primer. Pengujian hipotesis dengan menggunakan uji t, uji f, dan uji kd. Hasil pengujian ini membuktikan bahwa (1) Konflik Audit berpengarauh secara signifikan terhadap Opini Audit pada Kantor Akuntan Publik di Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan, hal ini dibuktikan dengan Prob t lebih kecil dari ? (0.003 < 0.05) sehingga H1 diterima, (2) Independensi Auditor berpengaruh secara siginifikan terhadap Opini Audit, hal ini dibuktikan dengan Prob t lebih kecil dari ? (0.000 < 0.05) sehingga H2 diterima dan (3) Konflik Audit dan Independensi Auditor secara simultan berpengaruh terhadap Opini Audit pada Kantor Akuntan Publik (KAP), hal ini dibuktikan dengan Prob F lebih kecil dari ? (0.0000 < 0.05) sehingga H3 diterima. 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia Jakarta