DETAIL DOCUMENT
Analisis Faktor-Faktor Penyebab Terjadinya Missfile Dibagian Penyimpanan Rekam Medis Di Rumah Sakit Umum Daerah Kota Malang
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Malang
Author
Faizah, Anna
Subject
Q Science (General) 
Datestamp
2022-09-02 02:35:25 
Abstract :
Terjadinya kelalaian menyimpan Dokumen Rekam Medis (missfile) merupakan kesalahan dalam penempatan Dokumen Rekam Medis saat proses penyimpanan. Terjadinya missfile pada bagian penyimpanan mengakibatkan adanya penambahan kerja bagi petugas, karena harus membuatkan Dokumen Rekam Medis baru untuk pasien lama. Oleh karena itu proses penyelenggaraan penyimpanan Dokumen Rekam Medis harus dilakukan secara baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Faktor-Faktor Penyebab terjadinya Missfile di bagian penyimpanan Dokumen Rekam Medis di Rumah Sakit Umum Daerah Kota Malang. Faktor-faktor penyebab terjadinya missfile yang pertama yaitu dari faktor Manusia (Man) kurangnya Sumber Daya Manusia dan ketelitian petugas, tidak diberikan pelatihan khusus mengenai sistem penyimpanan. Selain hal tersebut tingkat pendidikan petugasnya bukan profesi sebagai perekam medis. Kedua dari faktor material tidak adanya tracer di ruang penyimpanan. Pemecahan masalah dan saran berdasarkan faktor Manusia (Man) sebaiknya diadakan penambahan ketenagaan petugas. Diadakannya pelatihan khusus dan bagi petugas yang belum memenuhi kriteria pendidikan dapat melaksanakan studi lanjut. Faktor material penyediaan tracer sebaiknya segera dibuatkan dengan jumlah yang cukup banyak agar tidak terjadi kehabisan tracer. Pentingnya adanya tracer mampu meningkatkan efektifitas dan efisiensi dalam menunjukkan dimana rekam medis akan disimpan. 

Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Malang