DETAIL DOCUMENT
ANALISIS EFEKTIFITAS INDIKATOR RAWAT INAP DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KANJURUHAN KABUPATEN MALANG PERIODE TRIWULAN I TAHUN 2019
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Malang
Author
Rifqi Nursakti Sulistyo, Nursakti
Subject
 
Datestamp
2022-09-02 03:02:29 
Abstract :
ABSTRAK Rifqi, Nursakti Sulistyo. 2019. Analisis Efektifitas Indikator Rawat Inap Di Rumah Sakit Umum Daerah Kanjuruhan Kabupaten Malang Periode Triwulan I Tahun 2019.Tugas akhir. D3 Rekam medik sekolah tinggi ilmu administrasi malang.pembimbing: Rumah Sakit merupakan fasilitas yang menyediakan pelayanan kesehatan perseorangan secara paripurna. Penilaian dalam pengelolaan unit rawat inap menggunakan indikator Bed Ocupancy Rate(BOR), Average Length Of Stay (AvLOS), Turn Over Interval (TOI), dan Bed Turn Over (BTO). Metodologi pengembangan yang digunakan adalah analisis data statitistika. Upaya analisis efektifitas indikator rawat inap di Rumah Sakit Umum Daerah Kanjuruhan Kabupaten Malang meliputi 3 hal, yaitu menghitung analisis efektifitas indikator rawat inap, membuat grafik Barber Johnson berdasarkan hasil perhitungan analisis efektifitas indikator rawat inap, dan menganalisis hasil perhitungan parameter rawat inap berdasarkan analisis efektifitas indikator rawat inap. Dari analisa yang diperoleh Bed Ocupancy Rate (BOR) bulan Januari(56,20%), Febuari(58,7%), maret(62,9%) dan di ratarata persentase tempat tidur terisi adalah 59,3% kurang dari standar efisien Barber Johnson >75% - 85% dan analisa grafik Barber Johnson dari empat paramater rawat inap Bed Ocupancy Rate (BOR), Average Length Of Stay (AvLOS), Turn Over Interval (TOI), dan Bed Turn Over (BTO) adalah diluar daerah efisien, maka rumah sakit dapat melakukan upaya memberikan informasi yang menarik untuk meningkatkan daya tarik masyarakat, memperhatikan fasilitas penunjang baik sarana umum maupun sarana medis dan penunjang medis untuk memberikan pelayanan yang maksimal, serta menjaga mutu rumah sakit untuk selalu memberikan pelyanan yang prima. Kata kunci : Analisa, Efisiensi, Parameter, Rawat Inap, Rumah Sakit 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Malang