Abstract :
Penelitian ini menguji pengaruh kepemilikan manajerial dan kepemilikan institusional terhadap
nilai perusahaan dengan kinerja keuangan sebagai variabel intervening. Populasi penelitian adalah
perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI selama 2016-2018. Pemilihan sampel dengan metode
purposive sampling dari 43 perusahaan yang terdaftar di BEI diperoleh 36 sampel yang memenuhi
syarat.
Teknik analisis menggunakan analisis jalur (Path Analysis) untuk mengetahui besarnya sumbangan
(kontribusi) yang ditunjukkan oleh koefisien jalur pada setiap diagram jalur, uji hipotesis
menggunakan t-statistik, F-statistik dan uji asumsi klasik. Selama periode pengamatan
menunjukkan bahwa data penelitian berdistribusi normal. Berdasarkan uji normalitas, uji
multikolinearitas, uji heteroskedastisitas dan uji autokorelasi tidak ditemukan variabel yang
menyimpang dari asumsi klasik. Serta melakukan uji sobel untuk menguji varibel independen
terhadap variabel dependen melalui variabel intervening berpengaruh secara langsung.
Hasil penelitian menunjukkan : 1) kepemilikan manajerial berpengaruh positif dan signifikan
terhadap nilai perusahaan, 2) kepemilikan institusional berpengaruh positif signifikan terhadap nilai
perusahaan, 3) kepemilikan manajerial berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja keuangan, 4)
kepemilikan institusional berpengaruuh positif signifikan terhadap kinerja keuangan, 5)
kepemilikan manajerial dan kepemilikan institusional berpengaruh positif dan signifikan terhadap
nilai perusahaan melalui kinerja keuangan.