DETAIL DOCUMENT
ANALISIS PENGARUH RASIO KEUANGAN DALAM MEMPREDIKSI PERTUMBUHAN LABA (Studi pada perusahaan non bank yang tergabung dalam indeks LQ45 di Bursa Efek Indonesia periode 2017-2019)
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Malangkucecwara
Author
Risdiana, Elsa
Subject
Rasio Keuangan 
Datestamp
2021-07-06 02:29:45 
Abstract :
Penelitian ini menggunakan dua jenis variabel yaitu variabel dependen dan variabel independen. Variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini adalah Current Ratio (CR), Debt to Equity Ratio (DER), Total Asset Turnover (TAT) dan Return On Asset (ROA) sedangkan variabel dependen yang digunakan adalah pertumbuhan laba. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Current Ratio (CR), Debt to Equity Ratio (DER), Total Asset Turnover (TAT) dan Return On Asset (ROA) terhadap pertumbuhan laba. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan non bank yang tergabung dalam indeks LQ45 di Bursa Efek Indonesia periode 2017-2019 dengan menggukan teknik purposive sampling dalam pemilihan sampel dan diperoleh 14 perusahaan non bank yang tergabung dalam indeks LQ45 di Bursa Efek Indonesia periode 2017-2019 sebagai sampel dalam penelitian ini. Metode analisis data yang digunakan adalah regresi linear berganda. Pengolahan data sendiri dilakukan dengan menggunakan software dari Microsoft Excel dan Statistic Package for the Social Sciences (SPSS). Berdasarkan hasil pengujian hipotesis, diperoleh kesimpulan bahwa Current Ratio (CR) tidak berpengaruh terhadap pertumbuhan laba, Debt to Equity Ratio (DER) berpengaruh negatif dan signifikan terhadap pertumbuhan laba, Total Asset Turnover (TAT) dan Return On Asset (ROA) berpengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan laba. 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Malangkucecwara