DETAIL DOCUMENT
PENGARUH KEMUDAHAN, GAYA HIDUP DAN PERILAKU KONSUMTIF TERHADAP KEPUTUSAN PENGGUNAAN E-WALLET SELAMA MASA PANDEMI COVID-19
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Malangkucecwara
Author
ALSYUKRI, MUHAMAD RAMADHAN
Subject
E - Wallet 
Datestamp
2021-11-25 02:30:10 
Abstract :
Secara umum tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kemudahan, gaya hidup, dan perilaku konsumtif terhadap keputusan penggunaan E-wallet selama masa pandemi Covid 19. Jenis penelitian menggunakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah Mahasiswa di kota Malang. Sampel dalam penelitan ini berjumlah 95 orang. Teknik sampling yang digunakan yaitu purposive sampling. Metode pengumpulan data menggunakan kuisioner. Analisis data dilakukan dengan analisis regresi linear berganda menggunakan SPSS versi 25.Hasil penelitian menunjukan bahwa Persepsi kemudahan berpengaru positif terhadap keputusan penggunaan E-wallet. Persepsi gaya hidup berpengaruh positif terhadap keputusan penggunaan E-wallet. Persepsi perilaku konsumtif berpengaruh positif terhadap keputusan penggunaan E-wallet. Persepsi kemudahan, persepsi gaya hidup, dan persepsi perilaku konsumtif secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap keputusan penggunaan E-wallet. 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Malangkucecwara