DETAIL DOCUMENT
PENGARUH CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY, LEVERAGE, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP AGRESIVITAS PAJAK (Studi Empiris pada Perusahaan Pertambangan dan Pertanian yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2015-2017)
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Malangkucecwara
Author
LEEDYANTI, SYSKA
Subject
Perencanaan Pajak 
Datestamp
2021-01-13 04:04:06 
Abstract :
viii ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh corporate social responsibility, leverage dan ukuran perusahaan terhadap agresivitas pajak pada perusahaan sektor pertanian dan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Sumber data yang digunakan merupakan data sekunder yang diperoleh dari laporan tahunan perusahaan. Populasi dari penelitian ini adalah seluruh perusahaan pertanian dan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2015-2017. Pemilihan sampel penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dimana populasi berjumlah 67 perusahaan dan berdasarkan kriteria pemilihan sampel 13 perusahaan terpilih sebagai sampel penelitian. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa corporate social responsibility tidak berpengaruh terhadap agresivitas pajak, leverage berpengaruh signifikan terhadap agresivitas pajak dan ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap agresivitas pajak. Koefisien determinasi penelitian ini adalah 0,151 yang menunjukkan bahwa 15,1% tindakan agresivitas pajak dipengaruhi variabel CSR, leverage, dan ukuran perusahaan. Sedangkan sisanya 84,9% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Malangkucecwara