Abstract :
Penggunaan e-system perpajakan diharapkan dapat meningkatkan pelayanan terhadap Wajib Pajak, baik dari segi kualitas maupun waktu. Namun, saat ini belum semua Wajib Pajak menggunakan e-system perpajakan karena Wajib Pajak masih menganggap bahwa penggunaan e-system perpajakan dalam pendaftaran, pelaporan, dan pembayaran pajak sangat menyulitkan. Masalah pemahaman prosedur pajak yang terjadi di Indonesia dikarenakan minimnya sosialisasi dan perhatian dari pihak pajak yang kurang memperhatikan Wajib Pajak. kendala dari kinerja Account Representative dalam melayani wajib pajak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apa pengaruh e-system perpajakan, peran Account Representative, dan sosialisasi perpajakan terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi. Penelitian ini menggunakan metode statistik yang dilakukan pada Wajib Pajak di daerah Kecamatan Blimbing. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sampling insidental. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan cara membagikan kuesioner kepada Wajib Pajak yang ada di daerah Kecamatan Blimbing. Metode analisis yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dengan pengujian analisisi regresi linier berganda yang menunjukkan bahwa Penerapan E-system Perpajakan, Peran Account Representative, dan Sosialisasi Perpajakan berpengaruh positif terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Penerapan E-system Perpajakan, Peran Account Representative, dan Sosialisasi Perpajakan berpengaruh signifikan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi baik secara parsial maupun secara simultan.