DETAIL DOCUMENT
PENGARUH PELATIHAN DAN PENGEMBANGAN KARIR TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI PT. NUSA DIGITAL MEDIA SURABAYA
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi PGRI Dewantara
Author
Ma’arif, Yonda Febriarlan Kusuma
Subject
HU General Management 
Datestamp
2023-11-23 05:26:15 
Abstract :
Tujuan Penelitian ini adalah untuk menjelaskan pengaruh Pelatihan dan Pengembangan Karir terhadap Kinerja Karyawan pada Karyawan PT.Nusa Digital Media Surabaya. Pengumpulan data dilakukan dengan penyebaran angket atau kuisioner, observasi dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan kuantitatif deskriptif yang bertujuan untuk mendeskripsikan atau memberi gambaran terhadap objek yang diteliti melalui data atau sampel yang telah terkumpul. Populasi yang digunakan yaitu Karyawan PT.Nusa Digital Media Surabaya yang berjumlah 40 karyawan. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sampel jenuh. Metode analisis data menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, uji hipotesis melalui uji t dan koefisien determinasi (R2) dengan bantuan SPSS versi 25. Berdasarkan hasil penelitian menujukkan bahwa Pelatihan kerja yang baik maka Kinerja Karyawan ikut meningkat, dan Semakin baik pengembangan karir Maka Tingkat Kinerja Karyawan akan ikut Meningkat Pada Karyawan PT.Nusa Digital Media Surabaya. Kata kunci :Pelatihan, Pengembangan karir dan Kinerja Karyawan 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi PGRI Dewantara