Abstract :
Penelitian ini merupakan studi kasus pada Apotek Rumah Sakit Syuhada' Haji Blitar dengan judul "Evaluasi Sistem Informasi Akuntansi Dalam Pengendalian Persediaan Obat Pada Rumah Sakit Syuhada' Haji Blitar". Tujuan penelitian ini adalah untuk memperolch gambaran terhadap sistem informasi akuntansi persediaan obat yang telah diterapkan oleh apotek dalam meningkatkan pengendalian internal serta mengetahui efektivitas pengendalian persediaan obat pada apotek. Alat analisis yang digunakan dalam usaha membuktikan masalah adalah dengan menggunakan metode analisis bagan alir dan penyebaran kuisoner pengendalian. Hasil analisis terhadap sistem informasi akuntansi dalam pengendalian persedinan obat yang ada pada Apotek Rumah Sakit Syuhada' Haji Blitar yaitu sistem informasi akuntansi cukup berperan menunjang efektivitas dalam sistem pengendalian persediaan obat di Rumah sakit Syuhada' Haji Blitar. Dengan rincian bahwa struktur organisasi Apotik masih belum menunjukkan pemisahan tugas dan fungsi yang baik. Prosedur pembelian obat sudah baik dibuktikan dengan adanya formulir surat pesanan yang bermomor urut dan otorisasi setiap melakukan aktivitas pembelian obat, Namun ada beberapa kekurangan yang perlu diperhatikan yaitu pada bagian gudang sebaiknya menghapus dokumen faktur pembelian dan menggantinya dengan laporan penerimaan barang. Sedangkan untuk prosedur penjualan obat juga sudah baik, adapun kekurangannya adalah sebaiknyn proses peracikan obat dilakukan di bagian gudang. Dengan mengurangi jumlah karyawan yang ada di kasir dan menambah jumlah karyawan di gudang Apabila gudang hanya memiliki 1 karyawan dalam melakukan pembelian, pengeluaran dan penerimaan barang dikhawatirkan adanya manipulasi data. Pada tingkat kecaknpan karyawan sudah baik namun sebagian besar masih merasa kesulitan memahami sistem informasi akuntansi dan prosedur persediaan yang ditetapkan. Berdasarkan kesimpulan di atas maka penulis menyarankan kepada Apotik Rumah sakit Syuhada' Haji Blitar untuk memperbaiki kelemahan-kelemahan yang terjadi schingga sistem infomasi akuntansi menjadi alat pendorong proses pengendalian persediaan obat yang dapal diandalkan dan mampu menghindari adanya kerugian yang terjadi pada Apotek Rumah Sakit Syuhada' Haji Blitar.