DETAIL DOCUMENT
PENGARUH INSENTIF, MOTIVASI KERJA DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN BAGIAN GUDANG PT INDOFOOD CBP SUKSES MAKMUR TBK. CABANG JAWA TIMUR
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia Surabaya
Author
NEGARA, DANYSWARA
Subject
H Social Sciences (General) 
Datestamp
2019-11-06 08:23:07 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Insentif, Motivasi Kerja dan Lingkungan Kerja terhadap kinerja karyawan pada PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk. Populasi dalam penelitian ini yaitu karyawan PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk yang bekerja pada bagian gudang. Teknik pengambilan sampel menggunakan sampling jenuh dengan jumlah sampel 60 responden yang bekerja di PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk bagian gudang. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan alat bantu aplikasi SPSS 20.0 (Statistical Product and Service Solutions). Berdasarkan pengujian menggunakan analisis uji t, hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel insentif berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan bagian gudang PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk dengan nilai signifikansi 0,000 < 0.05 , motivasi kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan bagian gudang PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk dengan nilai signifikansi 0,025 < 0,05 , dan lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan bagian gudang PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk dengan nilai signifikansi 0,005 < 0,05. 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia Surabaya