DETAIL DOCUMENT
Pengaruh Pengetahuan Etika, Religiusitas, dan Love Of Money Terhadap Persepsi Etis Mahasiswa Akuntansi STIE Tri Bhakti (Studi Kasus pada Mahasiswa Akuntansi STIE Tri Bhakti)
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Tri Bhakti
Author
Pantama, Liza
Subject
Akuntansi 
Datestamp
2023-03-27 05:53:08 
Abstract :
Tujuan dari penelitian yang dilakukan adalah untuk mengetahui Pengaruh Pengetahuan Etika, Religiusitas, dan Love Of Money terhadap Persepsi Etis Mahasiswa Akuntansi. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa STIE Tri Bhakti yang sudah mendapatkan mata kuliah agama dan etika bisnis. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 80 responden. Teknik analisis data yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah analisis regresi berganda. Penelitian ini menggunakan perangkat lunak IBM SPSS 21. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pengetahuan Etika, Religiusitas, dan Love Of Money berpengaruh positif terhadap Persepsi Etis Mahasiswa Akuntansi. Sarah penelitian, untuk mahasiswa calon akuntan agar dapat lebih hati-hati dalam melakukan tindakan sebagai calon akuntan. Perlu pertimbangan kembali terhadap segala hal agar tidak membuat pikiran negatif masyarakat terhadap profesi akuntan. 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Tri Bhakti