DETAIL DOCUMENT
Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Inovasi Layanan Terhadap Kepuasan Pelanggan Pada Bengkelahass Daya Motor Cakra Jatimakmur Bekasi
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Tri Bhakti
Author
Pramono, Trinas Agung
Subject
Manajemen Pemasaran 
Datestamp
2023-03-30 06:27:14 
Abstract :
Penelitian ini dilakukan di Bengkel AHASS Daya Motor Cakra yang berlokasi di Jl. Jati Makmur No.9, RT.001/RW.018, Jatimakmur, Kecamatan Pondokgede, Kota Bekasi. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu keseluruhan pelanggan AHASS Daya Motor Cakra. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah non Probability sampling yaitu teknik pengambilan sampel yang tidak memberikan peluang yang sama bagi setiap unsur atau anggota populasi untuk dipilih menjadi sampel. Sedangkan teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa kualitas pelayanan (X1) secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan (Y). Hal tersebut dapat dibuktikan dengan nilai koefisien regresi (b1) sebesar 0,432 dan nilai t-hitung 5,641 > t-tabel 1,660 serta nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Inovasi layanan (X2) secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan (Y). Hal tersebut dapat dibuktikan dengan nilai koefisien regresi (b2) sebesar 0,370 dan nilai t-hitung 4,852 > t-tabel 1,660 serta nilai Signifikansi 0,000 < 0,05. Kualitas pelayanan (X1) dan Inovasi Layanan (X2) secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan (Y). Hal tersebut dapat dibuktikan dengan nilai F hitung sebesar 74,563 > F tabel 3,09 dan dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,05. 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Tri Bhakti