DETAIL DOCUMENT
PENGARUH STRES KERJA DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PERUSAHAAN DI PT MUSTIKA BUANA SEJAHTERA LUMAJANG
Total View This Week0
Institusion
Institut Teknologi dan Bisnis Widya Gama Lumajang
Author
Ghofur, Abdul
Subject
HC Economic History and Conditions 
Datestamp
2021-08-31 09:35:25 
Abstract :
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh stres kerja dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan perusahaan di PT. Mustika Buana Sejahtera Lumajang. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Penarikan sampel dilakukan melalui sampel jenuh (sensus) yaitu yang menjadikan responden semua karyawan. Sample yang diambil sebanyak 400 orang karyawan pada perusahaan PT. Mustika Buana Sejahtera lumajang. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan kuesioner. Data analisis dengan menggunakan analisis regresi linier berganda melalui program SPSS 16. Hasil penelitian menunjukkan bahwa stres kerja berpengaruh secara parsial signifikan terhadap kinerja karyawan, sedangkan lingkungan kerja juga memiliki pengaruh secara parsial signifikan terhadap kinerja karyawan. Sebagai masukan perusahaan hendaknya memperhatikan kondisi lingkungan kerja agar tetap ideal dan kondisi psikologis karyawan agar dapat tetap bekerja secara optimal. 
Institution Info

Institut Teknologi dan Bisnis Widya Gama Lumajang