DETAIL DOCUMENT
ANALISIS LAPORAN KEUANGAN UNTUK MENILAI KINERJA KEUANGAN KOPERASI ( Studi Kasus Koperasi Primkoppol Resort Lumajang)
Total View This Week0
Institusion
Institut Teknologi dan Bisnis Widya Gama Lumajang
Author
Listiya, Maulita
Subject
HC Economic History and Conditions 
Datestamp
2019-10-09 09:55:58 
Abstract :
Kehadiran koperasi adalah untuk meningkatkan kesejahteraan anggota pada khususnya dan kesejahteraan masyarakat pada umumnya. Serta ikut membangun tatanan perekonomian nasional. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja keuangan Koperasi Primkoppol Resort Lumajang. ditinjau dari rasio likuiditas, rasio solvabilitas dan rasio profitabilitas. Metode analisis yang digunakan adalah deskriptif dengan jenis penelitian kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa dalam neraca perbandingan dari tahun 2010 – 2014 Koperasi Primkoppol Resort Lumajang dalam menjamin aktiva lancar bisa dikatakan baik. Jika dilihat dari perbandingan SHU tahun 2010 – 2014 mengalami kenaikan dari tahun ketahun. Likuiditas Koperasi dilihat dari Current Ratio memperoleh kategori sangat ideal, namun pada Cash Ratio mengalami Fluktuatif dalam kategori sangat kurang ideal. Solvabilitas koperasi jika di lihat dari Debt To Assets Ratio dikategorikan sangat ideal karena sudah melebihi standar. Sedangkan dilihat dari Debt To Equity Ratio memperoleh kategori tidak sangat ideal. Dan pada Profitabilitas Koperasi dilihat dari Profit Margin melebihi standar sehingga memperoleh kategori sangat baik tetapi tidak dengan ROI dan ROE sama-sama memperoleh kategori buruk. Serta Kinerja Keuangan Koperasi Primkoppol Resort Lumajang selama 5 periode mendapatkan predikat keuangan sehat. 
Institution Info

Institut Teknologi dan Bisnis Widya Gama Lumajang