DETAIL DOCUMENT
PENGARUH RASIO LIKUIDITAS, SOLVABILITAS DAN PROFITABILITAS TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) TAHUN 2013-2016
Total View This Week0
Institusion
Institut Teknologi dan Bisnis Widya Gama Lumajang
Author
Anisah, Anisah
Subject
HC Economic History and Conditions 
Datestamp
2020-01-02 09:44:52 
Abstract :
Penelitian ini di lakukan untuk mengetahui pengaruh variabel Current Ratio, Debt to Equity Ratio dan Return On Assets terhadap Dividend Payout Ratio Pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Tujuan dari penelitian ini Untuk mengukur dan menganalisis pengaruh rasio-rasio keuangan perusahaan dalam perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI selama tahun penelitian 2013-2016. Teknik yang digukanakan dalam penelitian ini adalah teknik sampling Purposive Sampling dengan kriteria : 1) Perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2016. 2) Perusahaan menyajikan laporan keuangan secara lengkap selama tahun penelitian. 3) Perusahaan membagikan dividen selama tahun penelitian. Data diperoleh sebanyak 23 sampel perusahaan dari 144 perusahaan manufaktur yag terdaftar di BEI. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda dan uji hipotesis menggunakan uji t, uji f dan uji asumsi klasik. Dari analisis yang dilakukan menunjukkan bahwa variabel Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Return On Assets berpengaruh secara signifikan terhadap Dividend Payout Ratio. 
Institution Info

Institut Teknologi dan Bisnis Widya Gama Lumajang