DETAIL DOCUMENT
PENGARUH KUALITAS LAYANAN DAN CITRA INSTITUSI TERHADAP RETENSI MELALUI KEPUASAN MAHASISWA (Studi Kasus pada STIE Widya Gama Lumajang)
Total View This Week0
Institusion
Institut Teknologi dan Bisnis Widya Gama Lumajang
Author
Audina, Susmita
Subject
HC Economic History and Conditions 
Datestamp
2020-02-12 13:14:21 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas layanan dan citra institusi terhadap retensi melalui kepuasan mahasiswa pada STIE Widya Gama Lumajang. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa STIE Widya Gama Lumajang. Teknik pengambilan sampel adalah purposive sampling. Responden yang digunakan sebanyak 40 mahasiswa. Analisis data yang digunakan adalah analisis jalur (path analysis) dengan alat bantu SPSS 16.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial kualitas layanan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan dengan nilai t hitung (2.116) tetapi tidak berpengaruh signifikan terhadap retensi dengan nilai t hitung sebesar (0.690). Secara parsial citra institusi tidak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan dengan nilai t hitung (1.186) dan tidak berpengaruh signifikan terhadap retensi dengan nilai t hitung (0.070). Kepuasan mahasiswa berpengaruh signifikan terhadap retensi dengan nilai t hitung (2.617). Secara simultan kualitas layanan dan citra institusi berpengaruh signifikan terhadap kepuasan mahasiswa dengan nilai F hitung (8.130). Sedangkan secara simultan kualitas layanan dan citra institusi tidak berpengaruh signifikan terhadap retensi dengan nilai F hitung (0.443). Variabel kepuasan tidak memediasi variabel kualitas layanan terhadap retensi karena pengaruh langsung (0.106) lebih besar dari pengaruh tidak langsung (0.022). Variabel kepuasan tidak memediasi variable citra insitusi terhadap retensi karena pengaruh langsung (0.006) lebih besar dari pengaruh tidak langsung (-0.018). Kata kunci: kualitas layanan, citra institusi, kepuasan 
Institution Info

Institut Teknologi dan Bisnis Widya Gama Lumajang