DETAIL DOCUMENT
PENGARUH CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY TERHADAP AGRESIVITAS PAJAK (Studi Pada Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Barang Konsumsi Tahun 2016-2018)
Total View This Week0
Institusion
Institut Teknologi dan Bisnis Widya Gama Lumajang
Author
Ghoni, Abdul
Subject
HC Economic History and Conditions 
Datestamp
2020-10-22 02:19:55 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh corporate social responsibility (CSR) terhadap agresivitas pajak studi pada perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi tahun 2016-2018. Dalam penelitian ini agresivitas pajak diukur dengan menggunakan Effective Tax Rate (ETR). Variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini adalah corporate social responsibility (CSR), sedangkan variabel dependennya adalah agresivitas pajak. Sampel dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dan diperoleh 72 perusahaan yang memenuhi kriteria. Uji analisis menggunakan model analisis regresi linier sederhana. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengungkapan corporate social responsibility (CSR) berpengaruh terhadap agresivitas pajak. Tingginya tingkat pengungkapan corporate social responsibility (CSR) mengakibatkan adanya penurunan terhadap tindakan agresivitas pajak dalam suatu perusahaan. 
Institution Info

Institut Teknologi dan Bisnis Widya Gama Lumajang