DETAIL DOCUMENT
ANALISIS KADAR TIMBAL PADA KOSMETIK Lip Tint IMPORT YANG BEREDAR DI PASARAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE SPEKTROFOTOMETRI UV-Vis
Total View This Week64
Institusion
UNIVERSITAS BAKTI TUNAS HUSADA
Author
ABIYA, SITI LAILA
Subject
S1-Skripsi Farmasi 
Datestamp
2020-04-09 07:07:07 
Abstract :
Telah dilakukan penelitian mengenai validasi metode analisis kadar timbal pada lip tint menggunakan metode spektrofotometri UV-Vis. Pembentukan kompleks Pb-alizarin sulfonat yang berwarna jingga, stabil pada pH 4 dengan waktu kestabilan kompleks pada menit ke 10 - 15 diukur pada panjang gelombang 519 nm. Validasi metode dilakukan dengan metode spiked larutan standar timbal dengan beberapa deret konsentrasi 4, 6, 8, 10, 12, dan 14 ppm. Dari hasil validasi diperoleh persamaan regresi y= 0,044x + 0,1213 dengan r= 0,9916, batas deteksi (BD) 0,17 ppm, batas kuantitasi (BK) 0,57 ppm, persen recovary pada tiap konsentrasi 4, 8, 12 ppm adalah 97,5 %; 93,8 %; 98,6 %, dan koefisien variasi tiap konsentrasi 2 %. Metode yang telah divalidasi diaplikasikan pada sampel lip tint. Hasilnya diperoleh 2,15 ppm. Dari hasil penelitian diperoleh informasi bahwa sampel memenuhi persyaratan cemaran logam berat dalam kosmetika telah diatur dalam Peraturan Kepala Badan POM Nomor 17 Tahun 2014 Tentang Perubahan Atas Peraturan Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan Nomor HK.03.1.23.07.11.6662 Tahun 2011 yaitu 20 mg/L (20 ppm). Kata kunci: Lip tint, alizarin sulfonat, spektrofotometri UV-Vis, timbal, validasi metode. 
Institution Info

UNIVERSITAS BAKTI TUNAS HUSADA