DETAIL DOCUMENT
PENERAPAN EDUKASI KESEHATAN DIIT HIPERTENSI PADA PASIEN DENGAN HIPERTENSI DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SIMPANG IV SIPIN KOTA JAMBI
Total View This Week0
Institusion
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN GARUDA PUTIH
Author
Hesti Rahmawati, NIM.2019.20.1547
Subject
RT Nursing 
Datestamp
2023-07-12 02:53:35 
Abstract :
PENERAPAN EDUKASI KESEHATAN DIIT HIPERTENSI PADA PASIEN DENGAN HIPERTENSI DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SIMPANG IV SIPIN KOTA JAMBI Hesti Rahmawati * Devi Yusmahendra** Asmeriyani *** PROGRAM STUDI D-III KEPERAWATAN SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN GARUDA PUTIH JAMBI Jl. Raden Mattaher No.35 Email: rahmawatih 146@gmail.com ABSTRAK Latar Belakang : Berdasarkan data yang diambil dari Dinas Kesehatan Kota Jambi pada tahun 2022 dari 20 Puskesmas di Kota Jambi jumlah penderita Hipertensi sebanyak 25.846 jiwa dengan angka tertinggi penyakit yang terjangkit Hipertensi adalah di wilayah kerja Puskesmas Simpang IV Sipin Kota Jambi yaitu sebanyak 5.511 penderita, dan angka tertinggi kedua yaitu di wilayah kerja Puskesmas Putri Ayu yaitu sebanyak 3.168 penderita. Untuk menurunkan tekanan darah atau menstabilkan tekanan darah dapat dilakukan dengan Diet rendah garam, diet tinggi serat, diet rendah energi dan serat. Modifikasi gaya hidup melalui pendekatan diet untuk menangani hipertensi berfokus pada menurunkan asupan natrium, mempertahankan asupan kalium dan kalsium yang cukup dan mengurangi asupan lemak, pembatasan natrium dapat menurunkan dan memperkuat efek obat-obatan anti hipertensi untuk sebagian penderita hipertensi Tujuan : Tujuan dari penelitian ini diharapkan kepada Keluarga Pasien dan Pasien untuk mengetahui gambaran umum tentang penerapan edukasi kesehatan diet Hipertensi pada Keluarga di Wilayah Kerja Simpang IV Sipin Kota Jambi. Metode : Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan metode studi kasus. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan Asuhan Keperawatan yang meliputi pengkajian, diagnosis keperawatan, perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi. Adapun subjek penelitian yaitu dua pasien Hipertensi . Hasil : Hasil penelitian ini didapatkan bahwa pengetahuan responden tentang Edukasi Diit Hipertensi sebelum dilakukan edukasi kesehatan, terdapat pengaruh edukasi kesehatan terhadap pengetahuan pada keluarga dengan baik dengan membiasakan perilaku hidup sehat dan bersih, memberi penyuluhan, motivasi maupun melaksanakan langsung kebersihan pada keluarga agar tercipta keadaan bersih, sehat dan nyaman. Kesimpulan : Adanya peningkatan setelah dilakukan edukasi kesehatan dapat diketahui dengan pre-test dan post-test tentang pemberian edukasi kesehatan tentang Diit Hipertensi terhadap pengetahuan responden tentang penyakit Hipertensi dan upaya menurunkan penyakit Hipertensi pada Keluarga. Kata Kunci :Edukasi Kesehatan, Diet Hipertensi 

Institution Info

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN GARUDA PUTIH