DETAIL DOCUMENT
PENERAPAN TERAPI MASASE PUNGGUNG DALAM UPAYA MENURUNKAN NYERI KEPALA PADA LANSIA PENDERITA HIPERTENSI DI PANTI SOSIAL TRESNA WERDHA BUDI LUHUR (PSTW) JAMBI TAHUN 2022
Total View This Week0
Institusion
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN GARUDA PUTIH
Author
Tiara Ayu Saputri, NIM.2019.20.1565
Subject
RT Nursing 
Datestamp
2023-07-12 10:01:24 
Abstract :
PENERAPAN TERAPI MASASE PUNGGUNG DALAM UPAYA MENURUNKAN NYERI KEPALA PADA LANSIA PENDERITA HIPERTENSI DI PANTI SOSIAL TRESNA WERDHA BUDI LUHUR (PSTW) JAMBI TAHUN 2022 Tiara Ayu Saputri * Bettrianto ** Zikran *** Program Studi D-III Keperawatan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Garuda Putih Email: tiaraayusaputri0712@gmail.com ABSTRAK Latar Belakang: Hipertensi merupakan suatu peningkatan abnormal tekanan darah dalam pembuluh darah arteri, lebih dari 140/90 mmHg. Peningkatan tekanan darah akan menyebabkan pusing atau sakit kepala, sehingga dapat mempengaruhi aktivitas. Tindakan nonfarmakologi yang dapat dilakukan diantaranya tindakan masase punggung. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran pengaruh teknik masase punggung terhadap penurunan intensitas nyeri kepala pada pasien hipertensi. Metode: jenis studi deskriptif dengan pendekatan studi kasus dengan mencari atau menggali data terkait dengan prosedur teknik masase punggung dalam upaya menurunkan nyeri kepala pada penderita hipertensi. Hasil: studi kasus pada artikel jurnal nasional menunjukkan terapi masase punggung terbukti efektif untuk menurunkan skala nyeri pada penderita hipertensi. Saran: teknik masase punggung sebaiknya digunakan oleh praktisi di tatanan pelayanan kesehatan sebagai salah satu intervensi untuk mengatasi nyeri kepala pada penderita hipertensi. Kata Kunci : Nyeri Kepala, Masase Punggung, Hipertensi. 

Institution Info

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN GARUDA PUTIH