DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN SPIRITUAL DENGAN KECEMASAN PADA KELUARGA PASIEN RUANG CRITICAL CARE DI RUMAH SAKIT
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Hang Tuah
Author
PUTRI, APRILIA RIFAH
Subject
RT Nursing 
Datestamp
2022-10-28 03:12:20 
Abstract :
Judul: Hubungan Spiritual dengan Kecemasan Pada Keluarga Pasien Ruang Critical Care di Rumah Sakit. Ruang critical care merupakan suatu bagian dari rumah sakit yang mandiri dengan staf khusus dan perlengkapan khusus ditujukan untuk observasi, perawatan dan terapi pasien yang menderita penyakit, cedera atau penyulit yang mengancam nyawa. Keluarga di ruang kritis ini biasanya banyak yang mengalami cemas, takut, dan panik. Salah satu upaya untuk mengurangi kecemasan dengan cara mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai upaya meningkatkan spiritualnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan spiritual dengan kecemasan pada keluarga pasien ruang critical care di rumah sakit. Desain penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif cross sectional dengan menggunakan metode studi literature review. Pencarian jurnal menggunakan keyword Bahasa Inggris ditemukan 3 jurnal dan dengan keyword Bahasa Indonesia diperoleh 6 jurnal dari bulan April hingga bulan Juni. Pencarian jurnal diperoleh dari google scholar, proquest, science direct, dan journal of nursing science. Hasil dari sembilan jurnal yang sudah di analisa oleh peneliti secara keseluruhan (57,5%) spiritual keluarga baik dan (52,5%) kecemasan keluarga sedang yang menyatakan bahwa ada hubungan spiritual dengan kecemasan keluarga pasien diruang critical care. Penurunan kecemasan ini disebabkan oleh layanan spiritual yang diberikan kepada responden yang berupa berdoa dan tawakkal. Penelitian yang ditelaah dalam artikel ini dapat dijadikan sebagai bahan masukan bagi perawat untuk memberikan intervensi kepada semua keluarga pasien dirumah sakit khususnya yang mengalami kecemasan. Kata Kunci : Spiritual, Kecemasan, Keluarga Pasien, Ruang Kritis 

Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Hang Tuah