DETAIL DOCUMENT
STUDI TENTANG UPAYA MAHASISWA KEPERAWATAN DALAM MENJAGA KEBERSIHAN GIGI DAN MULUT
Total View This Week0
Institusion
STIKES Panti Waluya Malang
Author
Da Costa, Dona Olga M.I.R
Subject
RT Nursing 
Datestamp
2023-03-08 02:01:58 
Abstract :
ABSTRAK Da Costa, Dona Olga M.I.R. 2016. Studi Tentang Upaya Mahasiswa Keperawatan Dalam Menjaga Kebersihan Mulut. Karya Tulis Ilmiah, Akademi Keperawatan Panti Waluya Malang.Pembimbing: (1) Eli Lea Widhia P., SST (2) Ns. Monika Luhung, S.Kep Kebersihan mulut adalah upaya melaksanakan kebersihan rongga mulut, lidah dari semua kotoran/sisa makanan. Tujuan untuk mengetahui upaya Mahasiswa Keperawatan dalam menjaga Kebersihan Mulut. Desain penelitian deskriptif. Variabel upaya mahasiswa keperawatan dalam menjaga kebersihan mulut. Populasi penelitian adalah mahasiswa keperawatan akademi keperawatan panti waluya Malang sejumlah 219 orang, sampel diambil dengan teknik Stratified Random Sampling sejumlah 141 orang. Instrumen penelitian Cheecklist .Penelitian ini menggunakan analisa T-Skor. Data diolah dan disajikan dalam bentuk tabel dan narasi. Didapatkan sebanyak 73 responden (51.77%) tidak memiliki upaya dan 68 responden (48.23%) memiliki upaya. Upaya dalam menjaga kebersihan mulut dapat dipengaruhi oleh informasi yang didapat. Sehingga informasi yang diberikan dapat meningkatkan upaya mahasiswa untuk menjaga kebersihan mulut dapat memperkecil masalah kesehatan pada mulut. 
Institution Info

STIKES Panti Waluya Malang