DETAIL DOCUMENT
STUDI KASUS GASTROENTERITIS DENGAN MASALAH RISIKO DEFISIT NUTRISI PADA KLIEN DEWASA DI RUMAH SAKIT L MALANG
Total View This Week0
Institusion
STIKES Panti Waluya Malang
Author
Hidayati, Wiwik
Subject
RT Nursing 
Datestamp
2023-02-24 07:54:37 
Abstract :
ABSTRAK Hidayati, Wiwik. 2020. Studi Kasus Gastroenteritis Dengan Masalah Risiko Defisit Nutrisi Pada Klien Dewasa di Rumah Sakit L Malang. Karya Tulis Ilmiah. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Panti Waluya Malang. Pembimbing (1) Ns. Oda Debora, M.Kep (2) Emy Sutiyarsih, S.Kep., Ns., M.Kes Gastroenteritis adalah suatu kondisi dimana seseorang buang air besar dengan konsistensi cair, bahkan dapat berupa air saja, dan frekuensinya lebih sering (biasanya 3 kali atau lebih) dalam satu hari. Terjadinya Gastroenteritis menyebabkan peningkatan motilitas usus sehingga menimbulkan gangguan gastrointestinal mengakibatkan diare, mual, muntah, kembung, dan anoreksia yang mengakibatkan asupan nutrisi tidak adekuat sehingga memungkinkan kondisi pasien mengalami terjadinya risiko defisit nutrisi. Tujuan penulis adalah melaksanakan asuhan keperawatan pada pasien yang mengalami gastroenteritis dengan masalah risiko defisit nutrisi. Desain penelitian yang digunakan adalah studi kasus pada satu pasien dewasa yang mengalami risiko defisit nutrisi. Waktu penelitian dilaksanakan selama tiga hari pada bulan juli 2020. Pada hasil pengkajian didapatkan pasien terdiagnosa gastroenteritis , dengan tanda dan gejala adanya diare 5x sehari dan muntah 10x sehari. Pada pasien dilakukan intervensi dan implementasi manajemen nutrisi dan manajemen mual. Hasil evaluasi pada pasien sesuai dengan kriteria hasil yang ditetapkan. Dalam memberikan tindakan keperawatan guna mengatasi masalah risjko defisit nutrisi dianjurkan untuk mengetahui faktor penyebab utama dan memperhatikan faktor penyebab lain pada pasien. Hal tersebut bertujuan untuk mengatasi masalah risiko defisit nutrisi yang terjadi pada pasien gastroenteritis. 
Institution Info

STIKES Panti Waluya Malang