DETAIL DOCUMENT
SISTEM INFORMASI MANAJEMEN MAINTENANCE SEBAGAI ALAT EVALUASI PREVENTIVE MAINTENANCE DI BAGIAN FERMENTASI PT.SASAINTI BERBASIS WEB
Total View This Week0
Institusion
STIKI Malang
Author
Arief, Tri Wicaksono
Subject
Microbiology 
Datestamp
2021-08-13 03:06:20 
Abstract :
Kata Kunci : Sistem, Informasi Manajemen, Peralatan Produksi Fermentasi adalah suatu bagian di divisi proses PT.Sasa Inti yang mengolah tetes tebu menjadi larutan asam glutamat. Peralatan merupakan faktor penting penunjang kelancaran produksi. Hampir setiap hari terjadi kerusakan peralatan instrumen maupun mekanik, peralatan yang rusak akan dilaporkan kepada bagian teknik kemudian dilakukan tindakan perbaikan atau penggantian. Selama ini setiap tindakan tersebut di simpan secara manual. Hal ini mempersulit staf ahli bagian fermentasi untuk melakukan evaluasi kerusakan. Disamping itu sulitnya mencari informasi spesifikasi peralatan mengakibatkan proses pengadaan peralatan baru menjadi tersendat. Oleh karena itu dibutuhkan sebuah sistem informasi manajemen yang mampu menyimpan semua data informasi peralatan dan riwayat kerusakan peralatan instrumen dan mekanik. Sehingga memudahkan staff ahli mengevaluasi kerusakan peralatan dan menemukan informasi spesifikasi peralatan dengan lebih cepat dan efektif. 

Institution Info

STIKI Malang