Abstract :
Pengaruh Penggunaan Media Pembelajaran Dan Profesionalitas Guru Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Di Smp Tamansiswa Kota Mojokerto Tahun Ajaran 2017-2018, adapun rumusan masalah yang diangkat dalam penelitian ini adalah Bagaimanakah penggunaan media pembelajaran pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Tamansiswa Mojokerto Tahun ajaran 2017-2018 ?. Bagaimanakah profesionalitas guru pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Tamansiswa Mojokerto?. Bagaimanakah hasil belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Tamansiswa Mojokerto?. Bagaimanakah pengaruh penggunaan media pembelajaran terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Tamansiswa Mojokerto Tahun ajaran 2017-2018?. Bagaimanakah pengaruh profesionalitas guru terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Tamansiswa Mojokerto Tahun ajaran 2017-2018?. Seberapa besar pengaruh penggunaan media pembelajaran dan profesionalitas guru terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Tamansiswa Mojokerto Tahun ajaran 2017-2018.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dan peneliti langsung mengambil data di lapangan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan media pembelajaran dan profesionalitas guru terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Tamansiswa Mojokerto Tahun ajaran 2017-2018, obyek studi ini adalah guru matapelajaran pendidikan agama islam dan seluruh siswa-siswi SMP Tamansiswa yang dijadikan sebagai sampel. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, angket dan dokumentasi.
Berdasarkan hasil pengujian model korelasi Product Moment Pearson nilai Sig. 0,427 > 0,05 yang artinya tidak terdapat korelasi atau hubungan yang positif antara variabel X1 (Penggunaan Media Pembelajaran) dan X2 (Profesionalitas Guru). koefisien korelasi (r) antara variabel X1 (Penggunaan Media Pembelajaran) dengan variabel X2 (Profesionalitas Guru) sebesar 0,085 yang artinya tergolong tidak ada korelasi/tidak ada hubungan antara variabel X1 dan X2.
Berdasarkan hasil pengujian model regresi linier sederhana nilai signifikansi dari tabel Coefficient diperoleh nilai Sig. 0,000 < 0,05 artinya bahwa variabel X1 berpengaruh terhadap variabel Y. berdasarkan nilai t diketahui thitung sebesar 7,364 > ttabel 1,987 artinya bahwa variabel X1 berpengaruh terhadap variabel Y . Sehingga dapat di tarik kesimpulan bahwa hipotesis pertama (H1) diterima yang berarti terdapat pengaruh X1 terhadap Y.
Berdasakan hasil pengujian model regresi linier sederhana, nilai signifikansi dari tabel Coefficient diperoleh nilai Sig. 0,293 > 0,05 artinya bahwa variabel X2 tidak berpengaruh terhadap variabel Y. berdasarkan nilai t diketahui thitung sebesar 1,057 < ttabel 1,987 artinya bahwa variabel X2 tidak berpengaruh terhadap variabel Y.Sehingga dapat di tarik kesimpulan bahwa hipotesis kedua (H2) ditolak yang berarti tidak terdapat pengaruh X1 terhadap Y.
Berdasarkan pengujian model regresi linier berganda diketahui nilai signifikansi untuk pengaruh X1 dan X2 secara simultan terhadap Y adalah sebesar 0,000 < 0,05 dan nilai Fhitung 27,213 > Ftabel 3,10. sehingga dapat disimpulkan bahwa hipotesis ketiga (H3) diterima yang berarti terdapat pengaruh X1 dan X2 secara simultan terhadap Y.