DETAIL DOCUMENT
Penerapan Model Pembelajaran ARCS (Attention Relevance, Confidance, Satisfaction) Terhadap Hasil Belajar Materi Keliling dan Luas Lingkaran pada Siswa Kelas VIII SMP Negeri 6 Nganjuk Tahun Pelajaran 2019/2020
Total View This Week0
Institusion
STKIP PGRI Nganjuk
Author
Fitriana, Uun
Subject
LB Theory and practice of education 
Datestamp
2021-04-07 10:33:11 
Abstract :
Tujuan penelitian ini adalah 1) Untuk mengetahui hasil belajar siswa dengan menggunakan model pembelajaran ARCS (Attention, Relevance, Confidance, Satisfaction) materi keliling dan luas lingkaran pada siswa kelas VIII SMP Negeri 6 Nganjuk Tahun Pelajaran 2019/2020. 2) Untuk mengetahui hasil belajar siswa dengan menggunakan model pembelajaran konvensional materi keliling dan luas lingkaran pada siswa kelas VIII SMP Negeri 6 Nganjuk Tahun Pelajaran 2019/2020. 3) Untuk mengetahui manakah yang lebih baik hasil belajar siswa antara menggunakan model pembelajaran ARCS (Attention, Relevance, Confidance, Satisfaction) dengan model pembelajaran konvensional materi keliling dan luas lingkaran pada siswa kelas VIII SMP Negeri 6 Nganjuk Tahun Pelajaran 2019/2020. Dalam penelitian ini rancangan penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dan jenis penelitian eksperimen. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP N 6 Nganjuk tahun ajaran 2019/2020. Sedangkan sampel yang digunakan siswa VIII-6 dan VIII-7. Berdasarkan hasil analisis data nilai hasil kelas kontrol didapat nilai rata-rata = 76,23 dengan ketercapaian hasil belajar siswa adalah baik. Kemudian rata-rata nilai hasil kelas eksperimen didapat nilai rata-rata = 79,3 dengan keterapaian hasil belajar siswa adalah baik, berdasarkan hasil analisis diketahui taraf signifikan 5% untuk Dk = 58 nilai thitung=2,786 dan ttabel=2,001 maka thitung=2,786 > ttabel=2,001 sehingga Ha diterima dan H0 ditolak. Artinya hipotesis yang diajukan peneliti “Diterima”. Sehingga “Hasil belajar yang menggunakan model pembelajaran ARCS (Attention, Relevance, Confidance, Satisfaction) lebih baik daripada dengan menggunakan model pembelajaran konvensional materi keliling dan luas lingkaran pada siswa kelas VIII SMP Negeri 6 Nganjuk Tahun Pelajaran 2019/2020”. 

Institution Info

STKIP PGRI Nganjuk