DETAIL DOCUMENT
KESIAPAN DAN HAMBATAN GURU DALAM MENGIMPLEMENTASIKAN KURIKULUM MERDEKA DI SEKOLAH DASAR
Total View This Week0
Institusion
STKIP PGRI Pacitan
Author
ARDHANI, KUSUMA
TISNGATI, URIP
SUGIYONO, SUGIYONO
Subject
L Education (General) 
Datestamp
2024-02-10 09:11:22 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) implementasi kurikulum merdeka, (2) kesiapan guru dalam mengimplementasikan kurikulum merdeka, (3) hambatan guru dalam mengimplementasikan kurikulum merdeka di SD Negeri Ponggok. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah kepala sekolah dan guru SD Negeri Ponggok. Teknik pengumpulan data meliputi observasi pelaksanaan pembelajaran, wawancara, dan dokumentasi. Keabsahan data menggunakan triangulasi teknik. Analisis data menggunakan teknik deskriptif kualitatif. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini yaitu: 1) Implementasi kurikulum merdeka dalam pembelajaran dikategorikan sangat baik, yang mencakup persiapan pembelajaran dengan rata-rata skor 3,5 untuk kelas I dan 3,25 untuk kelas IV, pelaksanaan pembelajaran dengan rata-rata skor 3,1 untuk kelas I dan 3,05 untuk kelas IV, dan penilaian pembelajaran dengan rata-rata skor 4,00 untuk kelas I maupun kelas IV; 2) Kesiapan guru SD Negeri Ponggok dalam implementasi kurikulum merdeka dikategorikan sangat baik pada persiapan, pelaksanaan, hingga penilaian pembelajaran dan dari tiga karakteristik kurikulum merdeka yang ada pada lembar observasi dua diantaranya terpenuhi; 3) Adapun hambatan yang dialami oleh guru SD Negeri Ponggok dalam mengimplementasikan kurikulum merdeka, yaitu sulitnya mengubah metode mengajar yang lama yang terkadang masih menggunakan model pembelajaran kurikulum 2013 dan penerapan pembelajaran berdiferensiasi yang belum maksimal. Kata Kunci: Kurikulum Merdeka, Kesiapan Guru, Hambatan Guru, Sekolah Dasar 
Institution Info

STKIP PGRI Pacitan