DETAIL DOCUMENT
KUALITAS PELAYANAN PRAMUWISATA PADA HIMPUNAN PRAMUWISATA INDONESIA DEWAN PIMPINAN DAERAH KOTA BANDUNG JAWA BARAT
Total View This Week0
Institusion
Politeknik Pariwisata NHI Bandung
Author
Reyhanshah, Linandar
Subject
GV1-1860 Recreation, Leisure and Tourism 
Datestamp
2022-11-21 01:24:18 
Abstract :
Pariwisata merupakan salah satu sektor pembangunan yang sedang berkembang pesat di Indonesia. Salah satu profesi yang berkaitan dengan kegiatan pariwisata adalah pramuwisata. Penelitian ini akan memberikan masukan kepada pramuwisata di Himpunan pramuwisata Indonesia Jawa barat (HPI) terkait dengan kualitas pelayanan yang diberikan. Sebagai perusahaan penyedia jasa Pramuwisata HPI harus memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggannya, sehingga pelanggan akan merasa puas menggunakan jasa pramuwisata dari HPI jika mengetahui hal apa saja yang diinginkan oleh pelanggan. Maka dari itu penulis, meneliti mengenai kualitas pelayanan pramuwisata di Himpunan Pramuwisata Indonesia Jawa Barat di Kota Bandung dari perspektif pelangggan yang sudah pernah menggunakan jasa pramuwisata di HPI Jawa Barat kota Bandung sebelumnya.Teori yang digunakan penulis adalah SERVQUAL : Tangibles, Emphaty, Reliability, Responsiveness, dan Assurance. Dengan mengetahui ekspetasi dan presepsi dari 200 pelanggan HPI Jawa Barat kota Bandung. Metode penelitian ini yaitu, kuantitatif deskriptif. Dengan didalamnya terdapat analisis IPA ( Importance Perfomance Analysis ). Dengan hasil penelitian yang diperoleh yaitu, terdapat 5 indikator yang perlu diperbaiki oleh HPI Jawa Barat kota Bandung untuk meningkatkan kualitas pelayanan dalam hal tersebut. Kata kunci : Kualitas pelayanan, tangibles, emphathy, responsiveness, reliable, assurance, pramuwisata, SERVQUAL. 
Institution Info

Politeknik Pariwisata NHI Bandung