Institusion
Politeknik Pariwisata NHI Bandung
Author
Nabila, Az-Zahra
Subject
HF5410-5417.5 Marketing, Distribution of Product
Datestamp
2022-11-29 05:59:46
Abstract :
Aktivitas promosi menggunakan media sosial Instagram saat ini semakin berkembang dan mempermudah pelaku usaha di berbagai industri bisnis, diantaranya yang berada di industri Event Organizer. PT. ATAP Promotion merupakan Event Organizer yang mempromosikan event-nya melalui media sosial Instagram, salah satu event-nya adalah Pengadilan Musik DCDC yang menjadi fokus dalam penelitian ini. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengukur efektivitas media sosial sebagai media promosi event Pengadilan Musik DCDC menggunakan metode EPIC Model. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif deskriptif dengan mengambil sampel populasi dari followers Instagram @dcdc.official, menggunakan metode EPIC Model yaitu empati atau empati (empathy), persuasi (persuasion), dampak (impact) dan komunikasi (communication). Hasil EPIC Rate dari setiap dimensi adalah Empathy = 3,72 poin, Persuasion = 3,81 poin, Impact = 3,75 poin, Communication = 3,74 poin, yang mana mendapatkan hasil nilai rata-rata dari skor EPIC Rate sebesar 3,75 poin, ini mengindikasikan bahwa efektivitas instagram sebagai media promosi event Pengadilan Musik DCDC dinyatakan efektif.
Kata kunci: EPIC Model, efektivitas, Instagram, @dcdc.official