DETAIL DOCUMENT
SISTEM INFORMASI PENCATATAN REGISTER KLAIM PADA PERUM JAMKRINDO KANTOR CABANG BANDAR LAMPUNG
Total View This Week0
Institusion
Universitas Teknokrat Indonesia
Author
Salman, Disef Adrias
Subject
SISTEM PENGOLAHAN DATA 
Datestamp
2020-06-15 04:07:17 
Abstract :
Objek penelitian ini adalah sistem informasi pencatatan register klaim yang diajukan mitra/bank dalam bentuk dokumen kemudian diolah sehingga terciptanya sebuah informasi register klaim. Pembuatan laporan pencatatan tersebut terkait hal ? hal pencarian data, penumpukan data atau kerangkapan data yang sama sehingga sulit untuk mendapatkan informasi dalam waktu cepat. Pencatatan register klaim bertujuan untuk membuat sebuah sistem agar mempermudah pengguna dalam menyajikan informasi klaim yang nantinya digunakan oleh pimpinan cabang dan kepala unit untuk laporan setiap bulannya. Penelitian ini bertujuan untuk mempercepat proses pembuatan data klaim sehingga mempermudah kinerja karyawan dalam pengolahan data register klaim. Dengan adanya sistem ini diharapkan dapat memberikan informasi secara cepat, tepat dan akurat. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa sistem informasi register klaim dapat menunjang efisiensi dan efektifitas kerja, karena sistem dapat memperkecil peluang terjadinya kesalahan pengolahan data yang dibutuhkan dan mempermudah pembuatan laporan data register klaim. 
Institution Info

Universitas Teknokrat Indonesia