DETAIL DOCUMENT
APLIKASI PENDUKUNG SASARAN KINERJA PEGAWAI (SKP) BERBASIS MOBILE (Studi Kasus: Balai Pemasyarakatan Kelas II Bandar Lampung)
Total View This Week0
Institusion
Universitas Teknokrat Indonesia
Author
SANJAYA, FANNY
Subject
PROGRAM KOMPUTER 
Datestamp
2023-11-20 02:36:24 
Abstract :
Oleh: Fanny Sanjaya Balai Pemasyarakatan Kelas II Bandar Lampung merupakan instansi yang didirikan berdasarkan surat Keputusan Menteri Kehakiman RI Nomor: M.02.PR.07.03 tahun 1987 tanggal 2 Mei 1987. terdapat kekurangan pada sistem yang telah digunakan seperti belum terdapat rekap laporan sasaran kinerja pegawai perhari tetapi hanya per bulan, sehingga kelemahan sistem tersebut dijadikan kebiasaan bagi pegawai untuk tidak mengisi jurnal setiap harinya. Kelemahan tersebut berdampak pada kesenjangan sosial antar pegawai yang disebabkan sistem tidak dapat menampilkan informasi pegawai yang rajin dan yang tidak. Permasalahan lain seperti belum dapat menampilkan informasi skor penilaian yang diperoleh dari pendataan sasaran kinerja pegawai sehingga belum menampilkan hasil penilaian secara mudah sebagai informasi hasil penilaian kepada masing-masing pegawai. Sistem dibangun menggunakan bahasa pemprograman PHP dan database mysql dan dikembangkan menggunakan metode Extreme Programming digunakan untuk pengembangan yang lebih cepat dengan meliputi tahapan planning, design, coding dan testing. Aplikasi Pendukung Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) berbasis mobile diterapkan untuk bagian pegawai dan admin untuk mempermudah melakukan pemantauan data pengisian jurnal harian. Fitur pada aplikasi yang dikembagkan mampu memberikan solusi mengenai kedisiplinan dalam pembuatan jurnal harian sehingga dapat dengan mudah mengetahui pegawai yang rajin dan yang tidak, maka pimpinan dapat memberikan reward kepada pegawai sesuai kinerja yang dilakukannya 
Institution Info

Universitas Teknokrat Indonesia