DETAIL DOCUMENT
MONITORING KEAMANAN MESIN SUMUR BOR PADA LAHAN PERTANIAN BERBASIS IOT MENGGUNAKAN BOT TELEGRAM
Total View This Week0
Institusion
Universitas Teknokrat Indonesia
Author
SAFII, ARIF
Subject
Keamanan Komputer 
Datestamp
2024-01-22 07:27:49 
Abstract :
Air merupakan sumber daya alam yang sangat diperlukan bagi kelangsungan kehidupan untuk semua makhluk yang ada di bumi. Untuk pemanfaatan air yang maksimal dibutuhkan alat bantu salah satunya yaitu pompa air. Pengoprasian pompa air biasanya dilakukan dengan manual yang mana membutuhkan sistem kontrol yang efisien. Perkembangan konektifitas internet adalah sebuah konsep dari Sistem IoT (Internet of Things) yang akan di gunakan untuk membantu kemudahan untuk kehidupan sehari-hari. Berdasarkan beberapa penelitian yang telah dilakukan, belum ditemukan Monitoring Keamanan Mesin Sumur Bor, oleh karena itu penelitian ini akan menjadi temuan baru berupa Monitoring Keamanan Mesin Sumur Bor Pada Lahan Pertanian Penelitian ini dilakukan dengan tujuan membantu mengontrol mesin sumur bor yang berada disawah petani dari tindakan kriminal dan mampu memberikan notifikasi pada telegram pada saat ada yang membuka tutup mesin sumur bor tersebut. Sensor yang digunakan pada penelitian ini adalah sensor buzzer untuk alarm dan sensor magnet untuk mengetahui kondisi penutup mesin sumur bor. Hasil penelitian yang dilakukan Alat atau sistem mampu memonitoring adanya pegerakan pada pintu mesin sumur bor.Berdasarkan hasil pengujian yang dilakukan, sistem ini berhasil bekerja dengan semestinya. Alat atau sistem ini dapat memberikan notifikasi ke telegram ketika pintu mesin sumur bor terbuka. Kata kunci : mesin sumur bor, Internet of Things, Air, Monitoring 
Institution Info

Universitas Teknokrat Indonesia