DETAIL DOCUMENT
PERANCANGAN SISTEM HIDROPONIK NFT OTOMATIS BERBASIS IOT UNTUK PENGENDALIAN NUTRISI DAN KETERSEDIAAN AIR
Total View This Week0
Institusion
Universitas Teknokrat Indonesia
Author
FEBRIYANSYAH, DWI
Subject
Sistem Basis Data 
Datestamp
2024-01-24 08:57:07 
Abstract :
Hidroponik merupakan budidaya tanaman tanpa media tanah yang semakin populer di berbagai tempat, terutama karena menggunaan air dan kemungkinan diterapkan di berbagai lokasi. Namun, pemberian nutrisi, pengukuran nutrisi, dan pengisian tandon air masih sering dilakukan secara manual, yang dapat mengakibatkan masalah ketidakseimbangan nutrisi dan penggunaan air yang boros. Sistem hidroponik NFT (Nutrient Film Technique) memiliki tantangan dalam pengendalian nutrisi dan ketersediaan air yang mempengaruhi pertumbuhan tanaman. Penelitian ini mengusulkan sebuah solusi yang berfokus pada teknologi Internet of Things (IoT) untuk mengatasi permasalahan. Sistem hidroponik NFT otomatis ini menggunakan sensor Gravity TDS Meter untuk mengukur nutrisi dalam air, sensor ultrasonik untuk mengukur tinggi air dalam tandon, dan aplikasi web untuk memantau dan mengatur kondisi nutrisi serta kedalaman air. Hasil dari penelitian ini sistem dapat memantau dan mengatur kondisi hidroponik. Untuk memastikan pasokan air dan nutrisi yang teratur, sistem ini juga dilengkapi dengan sensor selenoid valve dan pompa nutrisi A dan B. Pengujian sistem ini telah menunjukkan bahwa Gravity TDS Meter dan sensor ultrasonik memiliki tingkat akurasi yang mampu dalam mengukur nutrisi dan kedalaman air. Dengan adanya alat ini, dapat membantu petani hidroponik dalam pemberian nutrisi dan pengisian tandon air pada tanaman hidroponik 
Institution Info

Universitas Teknokrat Indonesia