DETAIL DOCUMENT
PENGARUH EKUITAS MEREK, HARGA, DAN VARIASI PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN (Studi Kasus Pada Topshop Kedaton Bandar Lampung)
Total View This Week0
Institusion
Universitas Teknokrat Indonesia
Author
AZIZAH, NURUL
Subject
Manajemen Pemasaran 
Datestamp
2024-03-19 07:37:22 
Abstract :
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh ekuitas merek, harga, dan variasi produk terhadap keputusan pembelian konsumen (studi kasus pada Topshop Kedaton Bandar Lampung). Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian asosiatif dengan pendekatan kuantitatif. Pemilihan populasi pada penelitian ini adalah konsumen yang pernah membeli produk di Topshop Kedaton, Bandar Lampung. Dengan menggunakan teknik pengambilan sampelnya yaitu non probability sampling, metode yang digunakan adalah purposive sampling dengan kriteria sesuai karakteristik yang telah ditentukan. Populasi berjumlah 102.000 dengan jumlah sampel data yang didapatkan sebanyak 400 orang responden. Hasil studi ini menunjukkan bahwa Ekuitas Merek, Harga, dan Variasi Produk secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Secara simultan Ekuitas Merek, Harga, dan Variasi Produk berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Kata Kunci : Ekuitas Merek, Harga, dan Variasi Produk 
Institution Info

Universitas Teknokrat Indonesia