Abstract :
Pembelajaran kosakata sangat diperlukan agar seseorang dapat mengkomunikasikan ide atau gagasan yang ada dalam pikiran, dalam penelitian ini khususnya kosakata dalam mata kuliah Bahasa Prancis Dasar 1. Namun berdasarkan pengamatan, kurangnya media pembelajaran bahasa Prancis menjadi salah satu faktor penyebab kurangnya penguasaan kosakata pada pembelajar. Dari pandangan tersebut, penulis melakukan penelitian akan pengaruh metode pembelajaran melalui ilustrasi gambar terhadap tingkat penguasaan kosakata Bahasa Prancis Dasar 1. Tujuan dari penelitian ini adalah: (1) mengidentifikasi apakah metode pembelajaran Bahasa Prancis Dasar 1 melalui ilustrasi gambar berpengaruh terhadap tingkat penguasaan kosakata pembelajar Bahasa Prancis Dasar 1. (2) mengidentifikasi ada atau tidaknya perbedaan yang signifikan pada tingkat penguasaan kosakata antara pembelajar Bahasa Prancis Dasar 1 melalui media gambar dengan yang tidak. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian eksperimental dengan pendekatan penelitian kuantitatif. Metode kuantitatif digunakan untuk menguji beberapa hipotesis untuk menjawab rumusan masalah penelitian. Berdasarkan hasil penelitian ini, ditemukan adanya pengaruh metode pembelajaran kosakata Bahasa Prancis Dasar 1 melalui ilustrasi gambar terhadap tingkat penguasaan kosakata pembelajar Bahasa Prancis Dasar 1. Penemuan itu dibuktikan dengan adanya peningkatan nilai posttest kelompok kendali yang terbilang mengalami peningkatan yang cukup besar dan selisih rata-rata nilai sebesar -31,556 dari hasil pretest. Dan dari hasil hitung persamaan regresi linear sederhana, pengaruh yang diberikan metode pembelajaran melalui ilustrasi gambar adalah positif, dengan peningkatan sebesar 2,696 kosakata untuk setiap satu kali pembelajaran kosakata. Ditemukan pula adanya perbedaan yang signifikan pada tingkat penguasaan kosakata antara kelompok kendali dan kelompok lepas yang dibuktikan dengan selisih rata-rata nilai sebesar 17,22. Peneliti menyarankan kepada pembelajar dan pengajar bahasa Prancis untuk menggunakan variasi metode pembelajaran bergambar untuk membantu meningkatkan penguasaan kosakata dengan tujuan untuk mencapai tujuan pembelajaran secara optimal.