DETAIL DOCUMENT
Pengaruh Rasio Profitabilitas Sebelum Initial Public Offering (IPO) 2010 Terhadap Nilai Perusahaan dan Kecenderungan Profitabilitas Di Tahun 2011 “(Studi Pada Perusahaan Yang Melakukan Initial Public
Total View This Week0
Institusion
Universitas Brawijaya
Author
Budianto, BagusArdi
Subject
658 General management 
Datestamp
2021-10-18 04:41:28 
Abstract :
Analisis rasio keuangan yaitu rasio profitabilitas dapat menjadi salah informasi untuk memprediksi harga saham saat initial public offering (IPO). Rasio profitailitas paling sering digunakan para investor sebagai dasar pertimbangan untuk menanamkan modal pada suatu perusahaan. Hal tersebut dikarenakan rasio ini digunakan perusahaan untuk mengukur seberapa besar kemampuan perusahan memperoleh laba baik dalam hubungannya dengan penjualan, assets maupun laba bagi modal sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh rasio profitabilitas yang terdiri dari beberapa rasio yaitu retrun on assset (ROA) , retrun on equity (ROE) , net profit margin (NPM) sebelum initial public offering (IPO) terhadap harga saham saat initial public offering dan mengetahui kecenderungan rasio profitabilitas di tahun 2011 pada perusahaan yang melakukan initial public offering (IPO) di bursa efek indonesia periode tahun 2010. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah explanatory research dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan purposive sampling yang kemudian dari kriteria yang ditetapkan terpilih 19 perusahaan sebagai sampel, dengan 4 kategori yaitu: Perusahaan yang melakukan IPO di BEI selama tahun 2010, Perusahaan yang melakukan IPO di BEI tahun 2010 yang menerbitkan laporan keuangan yang telah diaudit oleh auditor independen 2 tahun periode sebelum dan 2 tahun periode sedudah melakukan IPO yang terdapat di ICMD dan company report, Dalam laporan keuangan mencantumkan nilai-nilai yang menjadi dasar perhitungan rasio keuangan yang akan di teliti, meliputi ROA, ROE, NPM, Perusahaan yang melakukan IPO di BEI tahun 2010 tidak mempunyai nilai ROA, ROE, NPM negatif lebih dari satu periode antara tahun 2008-2011. Analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dan analisis inferiensial dengan Regresi Linear Berganda. Hasil penelitian dengan menggunakan regresi linear berganda menunjukkan bahwa rasio rasio profitabilitas yang mempunyai pengaruh terhadap nilai perusahaan yang diukur dari harga saham saat IPO adalah ROA, NPM berpengaruh secara negatif terhadap harga saham saat IPO dengan nilai beta - 0,007694 dan -0,011108 . ROE berpengaruh secara positif terhadap harga saham saat IPO dengan nilai beta 0,038797 . Hasil dari analisis kecenderungan rasio profitablitas dari tahun 2008-2011 menunjukan kecenderungan yang fluktuatif untuk ROA dan ROE sedangkan NPM menunjukan kecenderungan yang meningkat. Ketiga rasio profitabilitas tersebut mengalami peningkatan setelah perusahaan melakukan IPO. 

File :
051304362.pdf
Institution Info

Universitas Brawijaya