DETAIL DOCUMENT
Faktor Fundamental Perusahaan yang Berpengaruh Terhadap Harga Saham (Studi Pada Perusahaan Food and Beverages yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun Periode 2009-2011).
Total View This Week0
Institusion
Universitas Brawijaya
Author
Tanjung, RicheSita
Subject
658 General management 
Datestamp
2021-10-18 04:45:43 
Abstract :
Kemajuan yang pesat ini ditandai dengan muncul dan tumbuhnya perusahaan go public , yaitu perusahaan yang menjual sekuritasnya kepada masyarakat luas. Penjualan saham kepada masyarakat luas bertujuan untuk mengembangkan perusahaan dan memperluas ekspansi pasar agar dapat memenangkan persaingan yang akhirnya dapat pula meningkatkan laba dari perusahaan. Besar kecilnya kenaikan laba perusahaan yang diperoleh dari penjualan saham dipengaruhi oleh fluktuasi harga saham yang terkadang naik maupun turun. Faktor fundamental selalu dijadikan acuan investor dalam membuat keputusan investasi di pasar modal. Pengukuran dan penganalisaan kondisi fundamental suatu perusahaan, menggunakan alat ukur yang utama yaitu laporan keuangan perusahaan. Beberapa rasio keuangan yang digunakan untuk analisis fundamental dalam penelitian ini adalah Debt to Equity Ratio (DER), Return On Assets (ROA), Price Earning Ratio (PER), dan Earning per Share (EPS). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh bersama variabel-variabel bebas Debt to Equity Ratio (DER), Return On Assets (ROA), Price Earning Ratio (PER), dan Earning per Share (EPS) terhadap harga saham dan untuk menjelaskan variabel yang berpengaruh paling dominan terhadap harga saham. Jenis penelitian yang dilakukan adalah Explanatory Research atau penelitian menggunakan uji hipotesis dan dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan Food and Beverages yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2009-2011, teknik pengambilan sampel yang digunakan oleh peneliti adalah teknik pengambilan sampel purposive sampling yang kemudian dari kriteria-kriteria yang ditetapkan dipilih sepuluh perusahaan sebagai sampel dalam penelitian ini. Analisis data yang digunakan adalah analisis statistic deskriptif, regresi linier berganda, dan menghitung koefisien determinasi dengan memperhatikan asumsi klasik. Dalam menganalisis digunakan program SPSS ( Statistical Package for the Social Sciences ). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa DER (X 1 ), ROA (X 2 ), PER (X 3 ), dan EPS (X 4 ) secara simultan berpengaruh terhadap variabel dependen yaitu harga saham (Y) dan variabel ROA mempunyai pengaruh dominan terhadap harga saham karena mempunyai koefisien regresi terbesar. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, maka disarankan kepada semua pihak yang berkepentingan untuk memperhatikan variabel yang memberikan pengaruh dan perlu diperhatikan variabel ROA karena ROA merupakan variabel dominan terhadap harga saham. 
Institution Info

Universitas Brawijaya