DETAIL DOCUMENT
Analisis Biaya Differensial Guna Memutuskan Menjual Produk Setengah Jadi atau Menjual Produk Jadi (Studi Kasus pada Industri Mebel CV. Barokah Kediri),
Total View This Week0
Institusion
Universitas Brawijaya
Author
Sofa, RizqiAmalia
Subject
658 General management 
Datestamp
2021-10-18 04:22:42 
Abstract :
Indonesia memiliki banyak potensi baik dari sumber daya manusia maupun sumber daya alam yang menjadikan industri di Negara Indonesia berkembang pesat sehingga muncul banyak persaingan. Persaingan yang kompetitif ini menjadikan adanya tantangan bagi manajer dalam mengambil suatu keputusan perusahaan. Berdasarkan uraian tersebut maka perlu dilakukan penelitian pada CV. Barokah mengenai analisis biaya diferensial guna membantu dalam mengambil keputusan jangka pendek dan memaksimalkan laba perusahaan. Jenis penelitian ini menggunakan metode deskripstif. Fokus penelitian yaitu data mengenai biaya, data penjualan, dan data produksi CV. Barokah pada tahun 2011. Hasil penelitian diketahui bahwa selisih presentase laba differensial untuk kayu jati kusen pintu jendela ukuran 6x14 tipe PJ 1 (1,37%) tipe V 1 (6,43%) tipe P 1 (4,58%), kusen pintu jendela ukuran 8x16 tipe PJ 1 (1,88%) tipe PJ 2 (4,87%) tipe J 1 (3,58%) tipe J 2 ( 13,00%) tipe V 1 (15,18%) tipe P 1 (1,93%) lebih menguntungkan dijual setengah jadi. Pada produk dipan (1,17%), buffet (1,13%), kusen pintu jendela ukuran 6x14 tipe PJ 2 (13,92%) tipe J 1 (3,46%) tipe J 2 (2,44%) tipe P 2 (1,88%), kusen pintu ukuran 8x16 tipe P 2 (11,37), almari pintu 2 (0,10%) lebih menguntungkan dijual produk jadi. Sedangkan untuk kayu mahoni/acacia produk dipan (2,10%), kusen pintu jendela ukuran 6x14 tipe PJ 1 (24,82%) tipe PJ 2 (16,38%) tipe J 1 (19,49%) tipe J 2 (23,28%) tipe V 1 (16,89%) tipe P 1 (14,43%), kusen pintu jendela ukuran 8x16 tipe PJ 1 (12,52%) tipe PJ 2 (8,14%) tipe J 1 (7,43%) tipe J 2 (25,47%) tipe V 1 (71,88%) tipe P 1 (27,60%), almari pintu 2 (1,19%), almari pintu 3 ( 1,88%) lebih menguntungkan dijual setengah jadi. Pada produk 1 set meja kursi (10,42%), buffet ( 1,30%), kusen pintu jendela ukuran 6x14 tipe P 2 (0,79%), kusen pintu jendela ukuran 8x16 tipe P 2 (15,40%) lebih menguntungkan dijual produk jadi. Perusahaan dalam upaya pencapaian laba yang optimal, seharusnya mampu mengambil keputusan dalam menjual berbagai macam produk perusahaan. Selain itu, dengan analisis biaya diferensial akan membantu manajer perusahaan dalam pengambilan keputusan menjual produk setengah jadi atau menjual produk jadi untuk mencapai laba yang lebih besar dari berbagai alternatif. 
Institution Info

Universitas Brawijaya