DETAIL DOCUMENT
Pola Konfigurasi Ruang Sirkulasi Shopping Center Pada Plaza Semanggi, Jakarta
Total View This Week0
Institusion
Universitas Brawijaya
Author
Anjani, Nur Faragita
Subject
725.21 Retail trade buildings 
Datestamp
2021-10-18 01:35:44 
Abstract :
Shopping center dewasa ini merupakan gaya hidup masyarakat, terutama masyrakat perkotaan. Penawaran kenyamanan dan penggabungan aktivitas membuat shopping center lebih diminati oleh masyarakat. Dalam ruang publik seperti shopping center dibutuhkan konfigurasi ruang yang efektif dan efisien agar pengguna ruang dapat memahami ruang dengan baik. Pola jaringan menjadi salah satu komponen penting yang dapat mempengaruhi aspek kualitas ruang yang dalam hal ini berupa permeabilitas dan aksesibilitas (Carmona et al: 2003), sehingga ruang yang efektif dan efisien dapat dicapai dengan adanya aksesibilitas yang baik dalam konfigurasi ruangnya, yaitu organisasi ruang dan sirkulasi yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik konfigurasi ruang yang baik pada shopping center, terutama pada ruang gerak pengunjungnya yang berupa ruang sirkulasi. Karena ruang gerak pengunjung yang efiesien dan efektif menandakan pengunjung dapat mengerti ruang dengan baik untuk bisa menggapai seluruh retail dalam shopping center. Efisiensi dan efektifitas ruang sirkulasi disini ditinjau melalui aksesibilitas yang baik pada konfigurasi ruang sirkulasinya yang dicapai melalui analisis space syntax dan intensitas aktivitas. Objek penelitian ini adalah Plaza Semanggi yang merupakan mixused building di kawasan Semanggi Jakarta Selatan yang di dalamnya terdapat fungsi shopping center. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui konfigurasi ruang sirkulasi Plaza Semanggi apakah sudah mencapai efektif dan efisien bagi pengunjung untuk dapat menggapai seluruh retail dan tenant dengan baik. Untuk mengetahui konfigurasi ruang,sirkulasinya analisis yang digunakan adalah hubungan ruang (connectivity) dan pencapaian ruang (integrity) pada ruang sirkulasi shopping center Plaza Semanggi. Space syntax digunakan untuk mengetahui hubungan dan pencapaian ruang gerak pengunjung di dalam ruang sirkulasi shopping center Plaza Semanggi agar ditemukannya korelasi dari kedua nilai tersebut untuk mengetahui nilai kejelasan ruang (intelligibility) dari konfigurasi ruang sirkulasi shopping center Plaza Semanggi. 

File :
nur.pdf
Institution Info

Universitas Brawijaya