DETAIL DOCUMENT
Model Prediksi Peluang Kecelakaan Yang Melibatkan Pengendara Sepeda Motor Di Kota Surabaya
Total View This Week0
Institusion
Universitas Brawijaya
Author
Riyantama, Raulya
Kholis, Riski Fajar Nur
Subject
620.8 Human factors and safety engineering 
Datestamp
2021-12-31 05:09:31 
Abstract :
Kota Surabaya merupakan kota terbesar kedua di Indonesia setelah DKI Jakarta. Populasi penduduk di kota Surabaya sebagai kota metropolitan mencapai 3.016.653 (BPS, 2016). Penggunaan sepeda motor sebagai moda transportasi sudah menjadi kegemaran atau bahkan gaya hidup di banyak negara berkembang seperti Indonesia, hal ini karena sepeda motor mudah digunakan di kota-kota untuk menempuh jarak dekat misalnya antara rumah dan tempat bekerja. Di Indonesia saat ini, masalah keselamatan transportasi jalan sudah berada pada taraf mengkhawatirkan. Belum nampak ada langkah-langkah nyata dan terukur dalam mengatasi masalah ini. Belum tampak ada upaya pembuatan kebijakan ataupun strategi yang komprehensif, terintegrasi dan berkelanjutan serta alokasi dana yang cukup untuk mendukung program keselamatan transportasi jalan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengatahui model prediksi peluang terjadinya kecelakaan yang melibatkan pengendara sepeda motor yang dilihat dari beberapa karakteristik, yaitu karakteristik sosio-ekonomi, karakteristik perilaku, dan karakteristik pergerakan pengendara sepeda motor yang ada di kota Surabaya. Penelitian ini dilakukan dengan teknik sampling non probabilitas yakni dengan metode acak dimana dalam pengumpulan data dilakukan secara acak terhadap pengendara sepeda motor di kota Surabaya pada ruas jalan yang telah ditentukan dengan memberikan kuisioner dan wawancara langsung terhadap responden. Jumlah kebutuhan sampel pada penelitian ini dihitung dengan rumus time linier function dan didapatkan jumlah kebutuhan sampel pada penelitian ini sebanyak 200 responden. Dari jumlah kebutuhan sampel tersebut kemudian dilakukan pembagian sampel pada setiap ruas jalan yang sudah ditetapkan berdasarkan angka kecelakaan yang melibatkan pengendara sepeda motor di kota Surabaya berdasarkan data Polda Jatim. Terdapat 24 ruas jalan yang memiliki jumlah kecelakaan yang melibatkan pengendara sepeda motor terbanyak. Dari 24 ruas jalan yang ada, dalam penelitian ini diambil 8 ruas jalan yang jumlah kecelakaannya paling banyak. Setelah mendapatkan data yang dibutuhkan, kemudian dalam mengolah data digunakan analisis statistik deskriptif dan analisis regresi logistik sehingga didapatkan pemodelan peluang terjadinya kecelakaan yang melibatkan pengendara sepeda motor di kota Surabaya. Hasil analisis deskriptif yang telah dilakukan diketahui bahwa berdasarkan aspek karakteristik sosio-ekonomi variabel yang berpengaruh terhadap terjadinya kecelakaan yaitu pengendara berjenis kelamin laki-laki (70%) dan memiliki latar belakang pendidikan SMA/MA (38%). Berdasarkan aspek karakteristik pergerakan pengendara sepeda motor didapatkan bahwa frekuensi penggunaan sepeda motor dalam satu minggu (64%) berpengaruh terhadap peluang kecelakaan. Sedangkan berdasarkan aspek karakteristik perilaku pengendara diketahui bahwa variabel perilaku pengendara mendahului kendaraan dari sebelah kiri (59%), waktu kecelakaan (46%), dan kesalahan sendiri (33%) yang dilakukan pengendara sepeda motor dominan terhadap peluang terjadinya kecelakaan yang melibatkan pengendara sepeda motor. Berdasarkan hasil analisis deskriptif diatas yang kemudian dilanjutkan dengan analisis regresi logistik maka dadapatkan model prediksi peluang kecelakaan yang melibatkan i pengendara sepeda motor berdasarkan karakteristik sosio-ekonomi yaitu P(Xi) = 11+ 
Institution Info

Universitas Brawijaya