DETAIL DOCUMENT
Pengaruh Pendapatan Asli Daerah, Dana Perimbangan, Dan Sisa Lebih Perhitungan Anggaran Terhadap Belanja Daerah Serta Analisis Flypaper Effect (Studi pada Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota di Jawa Timur)
Total View This Week0
Institusion
Universitas Brawijaya
Author
-, Fibriana
Subject
336.02 Revenue 
Datestamp
2021-11-02 04:19:10 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Pendapatan Asli Daerah (PAD), Dana Perimbangan berupa Dana Bagi Hasil (DBH), Dana Alokasi Umum (DAU), Dana Alokasi Khusus (DAK), dan Sisa Lebih Perhitungan Anggaran (SiLPA) terhadap Belanja Daerah serta menguji kemungkinan adanya Flypaper Effect terhadap Belanja Daerah. Populasi penelitian yaitu seluruh Pemerintah Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur. Data berupa Laporan Realisasi Anggaran auditan tahun 2015-2016 yang dapat diperoleh dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Jawa Timur. Teknik analisis data menggunakan Analisis Regresi Linier Berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PAD, DAU, DAK berpengaruh signifikan terhadap Belanja Daerah namun DBH dan SiLPA tidak berpengaruh signifikan terhadap Belanja Daerah. Hasil yang lain menunjukkan tidak terjadi adanya Flypaper Effect terhadap Belanja Daerah. 
Institution Info

Universitas Brawijaya