DETAIL DOCUMENT
Perilakau konsumsi remaja penikmat warung kopi Yumin Kota Pangkalpinang
Total View This Week0
Institusion
Universitas Bangka Belitung
Author
Handrean, (NIM. 5011811016)
Subject
HM Sociology 
Datestamp
2023-05-24 07:53:21 
Abstract :
Modernisasi memberikan perubahan pada mode konsumsi remaja kota. Perubahan yang ditinjau dari segi perilaku konsumsi di warung kopi modern. Perilaku konsumsi yang m erujuk pada keinginan dan tanda yang didapat dari warung kopi. Sehingga menciptakan simulasi pada realitas warung kopi melalui media, lantas menyebabkan kaburnya realitas murni dan fungsi warung kopi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berbagai bentuk perilaku konsumsi remaja di warung kopi. Teori yang digunakan untuk menganalisis permasalahan ini adalah teori masyarakat konsumsi Jean Baudrillard yang merujuk pada nilai guna, nilai tanda, dan simulakra. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menemukan berbagai bentuk perilaku konsumsi yang merujuk pada nilai guna berdasarkan keinginan seperti interaksi sosial yang terjalin antar kelompok atau antar individu, gaya hidup modern, dan penunjang hiburan diri. Selanjutnya nilai tanda dikejar remaja penikmat warung kopi berupa status sosial, identitas sosial dan wibawa merujuk pada prestis sebagai remaja gaul. Sehingga menyebabkan pergeseran realitas sebenarnya pada warung kopi melalui media karena perilaku mengejar tanda pada warung kopi. Menyebabkan remaja berperilaku konsumtif pada realitas palsu yang dihasilkan dari nilai tanda yang melekat pada warung kopi modern. Akhir dari perilaku konsumsi remaja yang terus berulang pada warung kopi hanya melahirkan suatu kehampaan. 
Institution Info

Universitas Bangka Belitung