DETAIL DOCUMENT
Efektifitas penerapan pidana penjara seumur hidup terhadap pelaku tindak pidana narkotika
Total View This Week0
Institusion
Universitas Bangka Belitung
Author
Yaumul Sazali, (NIM. 4010811055)
Subject
K Law (General) 
Datestamp
2018-07-26 07:05:49 
Abstract :
Penyalahgunaan narkotika dewasa ini telah mencapai situasi yang mengkhawatirkan sehingga menjadi masalah nasional maupun Internasional yang mendesak. Penerapan pidana penjara seumur hidup diterapkan untuk memberi efek jera bagi pelaku agar tidak mengulangi perbuatan tersebut. Pada kenyataannya banyak vonis pengadilan menjatuhkan pidana penjara seumur hidup terhadap pelaku tindak pidana narkotuka tetapi pemakai narkotika dan peredarannya masih merajalela. Permasalahan yang dikemukakan adalah penerapan pidana penjara seumur hidup terhadap pelaku tindak pidana narkotika dan efektifitas dari penerapan pidana penjara seumur hidup terhadap pelaku tindak pidana narkotika. Metode yang digunakan studi empiris dan studi kepustakaan, yang dilakukan dengan menelaah bahan-bahan pustaka dan wawancara. Penelitian ini termasuk dalam penelitian hukum normatif yang mengkaji pelaksanaan dan implementasi ketentuan hukum positif. Penerapan sanksi pidana terhadap pelaku tindak pidana narkotika berdasarkan undang-undang narkotika yaitu pidana mati, pidana penjara, pidana kurungan, pidana denda,rehabilitasi dan pidana tambahan. Penerapan sanksi pidana penjara seumur hidup terhadap pelaku tindak pidana narkotika bertujuan agar pelaku ataupun masyarakat tidak melakukan kejahatan narkotika dan memberi efek jera karena tidak ada batasan waktu dan selamanya akan mendekam didalam penjara. Efektifitas penerapan sanksi pidana penjara seumur hidup terhadap pelaku tindak pidana narkotika tidak efektif. Faktor penyebab tidak efektifnya penerapan sanksi pidana penjara seumur hidup dikarenakan adanya pertentangan undang- undang, minimnya fasilitas lembaga pemasyarakatan untuk menampung si pelaku selama hidupnya, dan sangat bertentangan dengan nilai- nilai yang ada dalam masyarakat. 

Institution Info

Universitas Bangka Belitung