DETAIL DOCUMENT
Analisis pengaruh jumlah hotel dan jumlah kedatangan penumpang pesawat terhadap PDRB penyediaan akomodasi dan makan minum di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung
Total View This Week0
Institusion
Universitas Bangka Belitung
Author
Indah Permata Sari, (NIM. 3031711035)
Subject
HB Economic Theory 
Datestamp
2024-08-20 07:22:21 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh Jumlah Hotel dan Jumlah Kedatangan Penumpang Pesawat terhadap PDRB Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif dengan data sekunder yang bersumber dari Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menggunakan regresi linear berganda. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial Jumlah Hotel berpengaruh positif dan signifikan terhadap PDRB Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung; Jumlah Kedatangan Penumpang Pesawat berpengaruh positif dan signifikan terhadap PDRB Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Secara Simultan, Jumlah Hotel dan Jumlah Kedatangan Penumpang Pesawat berpengaruh positif dan signifikan terhadap PDRB Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. 
Institution Info

Universitas Bangka Belitung