DETAIL DOCUMENT
Perlindungan Hak Bagi Terdakwa Anak Tindak Pidana Asusila Dalam Proses Peradilan Pidana Anak (Putusan Mahkamah Agung Nomor: 1878 K/Pid.Sus/2012)
Total View This Week0
Institusion
Universitas Bhayangkara Jakarta Raya
Author
Lambok, Satrio Sihite
Subject
Hukum 
Datestamp
2019-01-31 04:07:34 
Abstract :
Kata Kunci: Hak Terdakwa Anak, Perlindungan Anak, Peradilan Pidana Anak Skripsi ini dilatar belakangi karena hak bagi terdakwa anak pelaku tindak pidana asusila yang tidak dilaksanakan hak-haknya selama di dalam proses persidangan, dan sebagai terdakwa anak tidak dilindungi oleh adanya perlindungan hukum terhadap anak tersebut, sehingga terdakwa anak dalam kasus yang akan dibahas ini bias disamakan perlakuannya seperti orang dewasa selama persidangan. Inti dalam permasalah yang akan dibahas dalam penelitian ini adalah perlindungan hak bagi terdakwa anak, dan proses penegakan hukum terhadap terdakwa anak pidana asusila ditinjau dalam Putusan Mahkamah Agung Nomor; 1878 K/Pid.Sus/2012. Penulisan skripsi ini menggunaka metode pendekatan Yuridis Normatif, yaitu pendekatan metode penelitian hukum yang dilakukan dengan meneliti data primer, dan data sekunder dengan adanya Putusan Pengadilan Negeri, Pengadilan Tinggi, dan Mahkamah Agung. Selain itu penulis juga menggunakan buku-buku dan peraturan perundang-undangan yang berkaitan langsung dengan perlingan anak, peradilan pidana anak, dan tindak pidana asusila. Kesimpulannya adalah bahwa hak-hak bagi terdakwa anak harus dilindungi selama proses persidangan seperti dihadirkannya lembaga atau pembimbing kemasyarakatan, orang tua, kuasa hukum, dan persidangannya secara tertutup atau tidak ramai agar terdakwa tidak merasa tertekan. 
Institution Info

Universitas Bhayangkara Jakarta Raya