DETAIL DOCUMENT
Pemidanaan Terhadap Pelaku Tindak Pidana Judi Togel Berdasarkan Pasal 303 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) (Studi Kasus Putusan Pengadilan Negeri Tangerang)
Total View This Week0
Institusion
Universitas Bhayangkara Jakarta Raya
Author
Sarwanto, Eko
Subject
Hukum Pidana 
Datestamp
2021-04-20 01:24:49 
Abstract :
Judi Togel berasal dari Bahasa Indonesia dan merupakan singkatan dari kata toto dan gelap, dari kedua kata itu, apa bila di gabungkan menghasilkan kata totogelap yang akrab didingkat dengan togel adalah salah satu penyakit masyarakat (pekat) yang dilarang oleh perundang-undangan (KUHP Pasal 303 dan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1974 Tentang Penertiban Perjudian) dan hams diberantas~ karena dampak judi bisa merusak kehidupan seseorang secara ekonomi :dan psikologi. Judi membuat pelakunya kecanduan, dan akhirnya akan menghabiskan harta benda miliknya, sampai berujung kepada kehancuran kehidupan rumah tangga, atau berlanjut kepada kejahatan lainnya seperti penipuan, pencurian, perampokan, kejahatan narkoba, dan lain-lainnya untuk memperoleh uang berjudi. Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui mengenai judi togel serta penerapan penjatuhan pidana terhadap pelaku tindak pidana perjudian togel. Untuk meneliti hal tersebut penulis menggunakan metode penelitian ilmiah yaitu metode penelitian hukum yuridis-normatif dan menggunakan pendekatan perundang-undangan dengan mengacu kepada aturan hukum yang berlaku serta penerapart yang dilakukan oleh aparat penegak hukum. Basil penelitian ini merupakan uraian terhadap putusan pengadilan terutama substansi dalam amar putusan majelis hakim terhadap perkara atas nama terdakwa Muslan alias Acang Bin Amu yang telah terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana tanpa hak dengan sengaja menawarkan kesempatan untuk melakukan permainan judi sebagai mata pencaharian dengan pidana penjara selama S (delapan) bulan. (KesimpuJan dan Saran) Peijudian togel adalah mempertaruhkan sejumlah uang atau harta dalam permainan tebakan berdasarkan kebetulan, dengan tujuan mendapatkan sejumlah uang atau harta yang lebih besar yang dilakukan dengan cara menebak angka atau urutan angka berupa undian. Penjatuhan pidana terhadap pelaku tindak pidana perjudian togel berpedoman pada pemberian pidana yang akan memudahkan hakim dalam menetapkan pemidanaannya. Sebaiknya perlu adanya persepsi yang sama baik dari para aparat penegak hukum maupun pakar hukum mengenai kategori yang termasuk dalam tindak pidana perjudian togel. Hakim sebaiknya lebih arif dan bijak lagi dalam memutus segala perkara tindak pidana khususnya judi togel guna memenuhi rasa keadilan baik bagi masyarakat maupun bagi terpidana. Kata Kunci : Pemidanaan, Pelaku, Tindak Pidana Judi Togel 
Institution Info

Universitas Bhayangkara Jakarta Raya