Abstract :
Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yang bertujuan untuk mengetahui
kinerja keuangan Koperasi Unit Desa Rinjani Aikmel pada periode tahun 2015-2019 berdasarkan rasio likuiditas, solvabilitas, dan rentabilitas. Hasil penelitian ini
menunjukkan bahwa (1) berdasarkan rasio likuiditas tahun 2015-2019 yang
diukur dengan current ratio, quick ratio dan cash ratio termasuk dalam kriteria
buruk dengan nilai rata-rata sebesar 426,76%, 425,21%, dan 41,59%. (2)
berdasarkan rasio solvabilitas tahun 2015-2019 yang diukur dengan debt to assets
ratio dan debt to equity ratio termasuk dalam kriteria cukup baik dengan nilai
rata-rata sebesar 54,21% dan 118,47%. (3) berdasarkan rasio rentabilitas tahun
2015-2019 yang diukur dengan rentabilitas ekonomi dan rentabilitas modal
sendiri termasuk dalam kriteria buruk dengan nilai rata-rata sebesar 1,34% dan
2,60%.